Juventus Jual Samuel Mbangula dan Alaberto Costa, 'Si Nyonya Tua' Butuh Dana Segar
Juventus sedang berada dalam negosiasi untuk melepas Samuel Mbangula ke Werder Bremen, setelah kesepakatan dengan Nottingham Forest gagal-Tangkapan Layar Instagram@samuel_mbangula11-
Sumber dari Football Italia mengungkapkan bahwa perwakilan klub Portugal itu telah memberikan tekanan untuk meyakinkan Juventus agar melepas sang pemain.
Juventus dikabarkan siap menjual Costa dengan harga antara 16 juta euro hingga 17 juta, jauh euro lebih rendah dibandingkan dengan harga yang sempat dirumorkan sebelumnya sebesar 20 juta euro.
BACA JUGA:Transfer Panas! Juventus Gaet Jonathan David, Langkah Besar?
BACA JUGA:Inter Milan Bangun Ulang Lini Serang: Lautaro-Thuram Jadi Pilar, Hojlund Masuk Radar
Meski keuntungan yang didapatkan Juventus dari penjualan Costa tidak terlalu besar, klub masih dapat meraup keuntungan kecil, mengingat mereka memboyong Costa dari Vitoria Guimaraes dengan harga 13,8 juta euro pada Januari 2025.
Selain Mbangula dan Costa, Juventus juga mempertimbangkan untuk menjual Dusan Vlahovic, yang dapat menjadi langkah lain untuk menciptakan anggaran yang lebih besar.
Penjualan pemain-pemain ini diharapkan membantu Juventus memperkuat keuangan klub dan mendukung rencana rekonstruksi yang tengah dipersiapkan oleh pelatih Igor Tudor untuk musim depan.
Juventus juga telah menyetujui kesepakatan senilai 20 juta euro dengan Manchester United untuk pemain sayap Inggris Jadon Sancho.
Ia saat ini sedang menegosiasikan paket kompensasi dengan klub Old Trafford tersebut sebelum kesepakatan dapat terwujud.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: