Liverpool Ikut Buru Adam Wharton: Arne Slot Siap Tumbangkan Chelsea, MU, dan Newcastle!

Liverpool Ikut Buru Adam Wharton: Arne Slot Siap Tumbangkan Chelsea, MU, dan Newcastle!

Liverpool Ikut Buru Adam Wharton, Arne Slot Siap Tumbangkan Chelsea, MU, dan Newcastle!-@adamwharton10-Instagram

JAKARTA, DISWAY.ID - Raksasa Liga Inggris, Liverpool, dikabarkan ikut meramaikan persaingan untuk mendapatkan tanda tangan gelandang muda Crystal Palace, Adam Wharton

Akan tetapi The Reds harus menghadapi persaingan ketat dari klub-klub besar lain seperti Chelsea, Manchester United, dan Newcastle United.

Adam Wharton, yang baru berusia 21 tahun, langsung mencuri perhatian sejak pindah ke Palace dari Blackburn Rovers dengan nilai transfer £18 juta.

Performa impresifnya di lini tengah membuat sejumlah klub papan atas tertarik untuk merekrutnya.

BACA JUGA:Ibrahima Konate 'Genit' ke Real Madrid, Bikin Fans Liverpool Murka dan Desak The Reds Buang Ibou Secepatnya

Persaingan Ketat untuk Dapatkan Adam Wharton!

Menurut laporan TeamTalk, Manchester United telah lama mengamati perkembangan Wharton dan menjadikannya salah satu target utama.

Chelsea juga disebut sebagai peminat serius, sementara Newcastle dan Liverpool baru-baru ini masuk ke dalam perburuan sang gelandang.

Crystal Palace sendiri masih enggan melepas bintang mudanya. Tawaran dari MU dilaporkan sudah ditolak, dengan The Eagles tetap bertahan pada valuasi mereka di angka £60 juta.

BACA JUGA:Manchester City All-In Rekrut Marc Guehi pada Bursa Transfer Januari, The Citizens Tantang Liverpool

Liverpool Masih Inginkan Marc Guehi

Selain Wharton, Liverpool juga dikabarkan masih menaruh minat pada bek Palace, Marc Guehi.

Pada bursa transfer musim panas lalu, transfer Guehi sebenarnya hampir terwujud setelah kedua pihak mencapai kesepakatan. Namun, Palace membatalkannya pada detik-detik terakhir.

Situasi ini membuat The Reds diprediksi akan kembali mencoba mendatangkan Guehi di bursa transfer Januari 2025 mendatang.

Apalagi, masa depan jangka panjang bek mereka, Ibrahima Konaté, masih diragukan karena faktor kebugaran.

BACA JUGA:9 Klub Liga Primer Inggris Pecahkan Rekor Transfer Global Musim 2025/2026, Liverpool dan Arsenal Keluarkan Biaya Terbesar

Adam Wharton Cocok untuk Sistem Arne Slot

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads