Solusi Atasi Kulit Kendur, Cobalah Lifting dan Tightening Setara Face Lift Tanpa Bedah

Solusi Atasi Kulit Kendur, Cobalah Lifting dan Tightening Setara Face Lift Tanpa Bedah

Ultherapy PRIME, inovasi terbaru lifting dan pengencangan kulit tanpa bedah yang telah disertifikasi oleh FDA (Food and Drug Administration) Amerika Serikat.--Istimewa

BACA JUGA:Booth Tsubaki Blooming Gallery Diserbu! Saat Perawatan Rambut Jepang Bertemu Dessert Kekinian

Tidak hanya fokus pada wajah, ADC juga menawarkan rangkaian perawatan kulit menyeluruh, tubuh, rambut, area intim hingga nutrisi klinis, menjadikannya destinasi estetika holistik bagi masyarakat Bandung dan sekitarnya.

“Bagi ADC, mesin-mesin top of the line bukan hanya tentang alat, lebih dari itu keunggulannya ada pada kombinasi antara keahlian dokter, teknologi kelas atas, dan pemahaman mendalam terhadap kebutuhan pasien,” ujar Natalie Koswara menambahkan.

Sementara itu, Ultherapy PRIME dikenal sebagai Gold Standard dalam dunia non-surgical face lifting & tightening.

Teknologi ini memanfaatkan ultrasound dengan pencitraan real-time (USG) yang memungkinkan dokter melihat lapisan kulit hingga ke SMAS layer, yaitu lapisan yang menjadi target pada tindakan face lift bedah.

BACA JUGA:5 Tips Dokter Pilih Brand Perawatan Kulit Bayi dan Anak, Sesuaikan Usia Si Kecil

Dengan akurasi visual ini, energi ultrasound dihantarkan tepat sasaran untuk menghasilkan hasil lifting yang presisi, alami, dan tahan lama, inilah yang membedakan dengan prosedur lifting lainnya.

Hingga kini, lebih dari tiga juta prosedur Ultherapy telah dilakukan di seluruh dunia dengan tingkat kepuasan pasien mencapai 95%.

ADC Bandung sendiri telah diverifikasi secara resmi oleh Merz Aesthetics sebagai penyedia Ultherapy PRIME autentik dan bersertifikasi global, memastikan setiap prosedur dilakukan dengan perangkat asli, dokter berkompeten, dan standar keamanan internasional.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads