Generasi Baru Dibentuk: Nova Arianto Hajar Seleksi Awal Timnas U-20, Bintang Muda Utrecht Bikin Kesengsem
PSSI bersama Alexander Zwiers sebagai Direktur Teknik telah memberi target Nova Arianto, Timnas U-20 lolos ke Piala Asia dan menembus semifinal-Tangkapan layar Instagram@novaarianto30-
JAKARTA, DISWAY.ID - Penunjukan Nova Arianto sebagai pelatih baru Timnas Indonesia U-20 bukanlah keputusan mendadak.
PSSI bersama Alexander Zwiers sebagai Direktur Teknik telah menetapkan sasaran utama, lolos ke Piala Asia U-20 dan menembus semifinal.
Empat besar Piala Asia menjadi jalur otomatis menuju Piala Dunia U-20 yang akan digelar di Azerbaijan dan Uzbekistan.
BACA JUGA:John Herdman atau Giovanni van Bronckhorst, Teka-teki Pelatih Timnas Indonesia Kian Jelas!
BACA JUGA:Paul Scholes Mulai Curiga Ruben Amorim Paksa Main 3 Bek Terus: Terbukti Sejak Era Sir Alex Ferguson!
“Target sudah diberikan. Harapannya kita bisa lolos ke Piala Asia dan selanjutnya ke Piala Dunia,” ujar Coach Nova di Jakarta, Kamis 20 November 2025.
Dengan margin kesalahan yang sangat tipis, Nova menyadari bahwa persiapan tidak bisa dilakukan setengah-setengah.
Ia hanya memiliki waktu sekitar enam bulan untuk membangun fondasi tim, menerapkan filosofi bermain, dan menyaring pemain terbaik kelahiran 2007 generasi utama menuju 2027.
Publik sepak bola nasional memahami betul bahwa langkah ini adalah kelanjutan logis dari proses yang telah ia bangun bersama Timnas U-17.
Dari sini, satu pesan besar langsung ditegaskan sejak awal, Timnas U-20 bukan proyek instan, melainkan fondasi jangka panjang menuju level senior.
BACA JUGA:Jordi Cruyff Gabung Ajax Amsterdam, PSSI Masih Tinjau Nasib di Timnas Indonesia
Nova tidak datang membawa janji manis atau target jangka pendek yang membuai.
Ia justru menarik garis tegas sejak hari pertama. Piala AFF dan Piala Asia U-20 bukan tujuan akhir.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: