Fajar/Fikri Lolos ke 16 Besar Malaysia Open 2026 Usai Duel Sengit Rubber Game

Fajar/Fikri Lolos ke 16 Besar Malaysia Open 2026 Usai Duel Sengit Rubber Game

Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri-PBSI-

JAKARTA, DISWAY,ID – Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, harus bekerja ekstra keras sebelum akhirnya menaklukkan duet Chinese Taipei, Lee Fang/Ler Fang-Jen, pada putaran pertama Malaysia Open 2026.

Pertarungan sengit di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Rabu (7/1/2026), berakhir dengan kemenangan Fajar/Fikri lewat rubber game dramatis yakni 24-26, 21-24, 21-8.

Hasil ini memastikan pasangan peringkat enam dunia itu melaju ke babak 16 besar BWF World Tour Super 1000.

BACA JUGA:Sabar-Reza Sempat Kewalahan, Lolos Babak Awal Malaysia Open 2026

BACA JUGA:Fitroh Sebut Perbedaan Pendapat di KPK Lumrah, Termasuk Soal Kasus Kuota Haji 2024

BACA JUGA:PDIP Gelar Rakernas 2026, Isu Pilkada Lewat DPRD Berpotensi Jadi Agenda Panas

Fajar menilai lawan tampil berbeda dari mayoritas atlet Chinese Taipei yang biasanya mengandalkan power dan speed.

“Mereka tidak mengandalkan speed dan power, tapi permainan aman, rapi, dan sabar. Itu membuat kami kesulitan menembus pertahanan,” ujarnya.

Kesalahan sendiri sempat membuat gim pertama berjalan alot, meski Fajar/Fikri sempat unggul 11-6. Momentum baru berbalik di gim penentuan ketika mereka bermain lebih sabar dan menekan balik lawan.

Fikri menambahkan, kesabaran menjadi kunci kemenangan. “Kami cukup sabar dan akhirnya lawan yang banyak melakukan kesalahan sendiri,” katanya.

Usai memastikan tiket ke 16 besar, Fajar/Fikri akan menghadapi pasangan Korea Selatan, Kang Min Hyuk/Ki Dong Ju. Fokus utama mereka kini adalah pemulihan kondisi fisik setelah laga panjang.

“Persiapan pasti dari segi recovery dulu. Stretching, makan, dan fokus agar lebih siap,” pungkas Fikri.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads