Bojan Hodak Sambut Baik Penunjukan John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, menyambut baik penunjukan John Herdman sebagai pelatih baru Timnas Indonesia-Dok. Persib Bandung-
JAKARTA, DISWAY.ID - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak buka suara perihal penunjukan John Herdman menunggangi Tim Nasional (Timnas) Indonesia beberapa waktu lalu.
Hodak pun enggan mengomentari secara menyeluruh tentang kepemimpinan tersebut.
BACA JUGA:Banjir di Tol Sedyatmo KM 33 Arah Bandara Soekarno-Hatta Berangsur Surut
BACA JUGA:Pelarian Trio Curanmor Bersenpi di Palmerah Berakhir, Sehari Bisa Gondol 7 Motor!
Sebab, pelatih asal Kroasia mengaku bahwa dirinya tida mengenal sosok John Herdman.
Diketahui bahwa mantan pelatih Timnas Kanada itu telah berada di tanah air sejak Sabtu, 10 Januari 2026 untuk mengemban tugas bersama skuad Garuda.
"Mengenai pelatih Tim Nasional, saya tidak mengenalnya jadi saya tidak bisa memberikan komentarnya," ucap Bojan Hodak.
BACA JUGA:Targetkan Kemiskinan Ekstrem Hilang pada 2029, Prabowo: Cita-cita Saya di Akhir Masa Jabatan
Dengan adanya penunjukan tersebut, Bojan Hodak meminta agar memberikan dukungan penuh dari seluruh elemen masyarakat.
Meski demikian, Bojan menegaskan bahwa penunjukan pelatih baru Timnas Indonesia harus mendapat dukungan penuh dari seluruh elemen sepak bola nasional.
Karena, kehadiran pria asal Inggris dijadikan sebagai harapan baru untuk masa depan sepak bola Indonesia dalam berbagai ajang internasional
BACA JUGA:FULL TIME: Persib 1-0 Persija, Maung Bandung Juara Paruh Musim Super League!
"Setiap pelatih yang datang tentu membawa harapan. Ini harus didukung oleh semua pihak," kata dia
Saat disinggung mengenai langkah atau strategi yang seharusnya dilakukan John Herdman bersama Timnas Indonesia, Bojan kembali menegaskan belum bisa berkomentar banyak.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: