Siapa Dion Markx? Ini Profil, Sepak Terjang, Hingga Pendidikan Pemain Baru Persib

Siapa Dion Markx? Ini Profil, Sepak Terjang, Hingga Pendidikan Pemain Baru Persib

Dion Markx, pemain anyar Persib Bandung yang didatangkan dari klub kasta bawah Liga Belanda, TOP Oss.-Instagram-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Tak sedikit yang mempertanyakan siapa sosok Dion Markx yang baru saja direkrut oleh Persib Bandung di pertengahan musim ini.

Nama Dion Markx nyaris tak terdengar akan hijrah dari Eropa ke Indonesia, apalagi dia bergabung dengan salah satu klub terbesar di Indonesia.

Buat yang belum tahu siapa Dion Markx, bek muda jebolan akademi Vitesse, Belanda ini masih memiliki darah keturunan Indonesia.

Dion memiliki keturunan dari Nenek dan Kakek dari Palembang, Sumatera Selatan.

BACA JUGA:Profil Lengkap Supriandi 'KING Polo', Gelandang Kreatif dan Si Raja Tarkam NTB

Dion diperkenalkan oleh Persib ketika bertemua dengan PSBS Biak akhir pekan lalu di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Ahad, 25 Januari 2026.

"Wilujeng sumping, Dion Markx," tulis Persib melalui akun resmi media sosialnya.

Sepak Terjang Dion Markx

Pemain 21 tahun ini pertama kali menempuh pendidikan sepak bola di akademi Vitesse pada 2014.

Selama di sana, Dion masuk skuad Vitesse U21 hingga kontraknya berakhir pada 2021.

Di musim 2021/2022 Dion memutuskan untuk hijrah ke klub tempat kelahirannya, NEC Nijmegen.

BACA JUGA:Real Madrid Rogok Kocek Rp1,5 Triliun Bakal Rekrut Gelandang Liverpool, Transfer Impian Sang Pemain

Ia kembali masuk skuad pemain cadangan tim senior di bawah akademi klub tersebut hingga kontraknya berakhir pada 2024.

Dion akhirnya menemukan tempat di tim utama kala bergabung dengan TOP Oss.

Bedanya, di klub tersebut harus tampil di Eerste Divisde Belanda.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads