Siapa Dion Markx? Ini Profil, Sepak Terjang, Hingga Pendidikan Pemain Baru Persib
Dion Markx, pemain anyar Persib Bandung yang didatangkan dari klub kasta bawah Liga Belanda, TOP Oss.-Instagram-
Tak mau ketinggalan, Persib juga mendatangkan Dion Markx tanpa banyak rumor atau bocoran yang masuk ke media.
BACA JUGA:Hormati Tragedi Longsor Cisarua, Persib Pakai Pita Hitam Saat Lawan PSBS Biak
Bagi Bobotoh ini menjadi kejutan cukup menarik mengingat perjalanan Dion Markx untuk memilih Indonesia sebagai negaranya, juga tak banyak diketahui.
Dion diketahui menjadi pemain yang dinaturalisasi berbarengan dengan Ole Romeny, di mana keduanya hadir pengambilan sumpah WNI di London, Inggris pada 8 Februari 2025.
Dan yang menarik lagi, sebelum resmi diumumkan sebagai WNI, Dion sebelumnya sudah memperkuat Timnas Indonesia U20.
Kala itu pemain yang mahir sebagai bek tengah itu tampil di ajang Maurice Revello Tournament 2024.
Apa Kata Bojan Hodak?
Dion Markx akan menjadi tambahan yang menarik buat Persib di musim ini.
Pelatih Persib Bojan Hodak mengatakan kehadiran Dion sama seperti dengan Kakang Rudianto dan Robi Darwis yang notabene pemain usia 23 tahun.
Menurutnya Dion menjadi pelengkap yang sangat menarik sebagai pemain U23 dan sang pemain masih bisa berkembang di Indonesia.
"Dion itu seperti Kakang dan Robi yang masuk kuota pemain U23, jadi kami mencari pemain muda, karena masih bisa berkembang," ujarnya.
Dia menambahkan siap mengeluarkan potensi terbaik dari Dion sebagai bek tengah masa depan Timnas Indonesia.
"Dan mengeksplorasi kemampuannya!" jelas Bojan kepada awak media.
Bojan menegaskan bahwa di bawah arahannya semua pemain sama di mata dirinya.
Tidak ada pemain yang lebih layak tampil dan menjadi starter jika memang pemain itu benar-benar siap memberikan yang terbaik untuk klub.
"Dia pemain yang masih muda, dia bisa banyak berkembang di sini dan ini sangat bagus untuk pemain seperti dia," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: