Lisa BLACKPINK Syuting Film Tygo di Karawaci Tangerang, Simak Lalin yang Dialihkan
Pemkot Tangerang bersama Satlantas Polres Metro Tangerang Kota melakukan rekayasa lalu lintas terkait syuting Film yang dibintangi Lisa Blackpink-Dok. Korlantas Polri-
"Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan. Masyarakat diimbau tetap mematuhi aturan lalu lintas selama rekayasa berlangsung," ucapnya.
BACA JUGA:Kapolres Turun Tangan Mediasi Kasus Guru vs Wali Murid di Pamulang
Berdasarkan informasi yang diterima Disway, pengalihan arus lalin ini terkait proses pengambilan gambar film Extraction: Tygo yang menampilkan aktor Korsel Ma Dong-seok (Don Lee) bersama Lisa 'BLACKPINK'.
Berikut pengalihan arus lalu lintas syuting film Tygo:
28-29 Januari 2026
Penutupan Jalan KS Tubun Karawaci bersifat situasional. Penerapan rekayasa lalu lintas:
- Kendaraan dari arah Neglasari menuju Cadas dan Pasar Baru tetap dapat melintas normal. Arus dari Cadas menuju Pintu Air 10 dialihkan melalui Jembatan Jagal menuju Jalan Benua.
- Kendaraan dari arah Bayur menuju Pintu Air 10 dialihkan melalui Jembatan Sangego. Arus diberlakukan secara contraflow dengan kendaraan dari arah Neglasari. Kendaraan kemudian diarahkan menuju simpang Kantor Dinas PUPR hingga Hotel Pakon.
30-31 Januari 2026
- Jalan K.S Tubun Karawaci diberlakukan penutupan mulai pukul 06.00 WIB hingga selesai.
- Kendaraan dari arah Neglasari menuju Pintu Air 10 diluruskan ke arah Rawa Kucing dan Sitanala. Arus dari Cadas menuju Pintu Air 10 tetap dialihkan melalui Jembatan Jagal menuju Jalan Benua.
- Kendaraan dari arah Bayur menuju Pintu Air 10 kembali dialihkan melalui Jembatan Sangego. Skema contra flow tetap diterapkan bersama arus dari Neglasari. Pengguna jalan diarahkan menuju Simpang Kantor Dinas PUPR hingga Hotel Pakon.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: