Husin Shihab Peringatkan Habib Rizieq Usai Bebas, Nama Jokowi Ikut Diungkit: Presiden Baik Hati

Rabu 20-07-2022,15:12 WIB
Reporter : Aulia Nur Arhamni
Editor : Aulia Nur Arhamni

"Inilah kenapa istri harus banyak, karena fungsinya bisa jadi jaminan..," ujar Denny Siregar, dilansir dari Twitter @Dennysiregar7.

Dalam unggahannya, Denny Siregar juga turut menyertakan dua tangkapan layar berita soal bebas bersyarat HRS dan penangguhan penahanan yang pernah didapatkan Mustofa Nahrawardaya 2019 lalu.

BACA JUGA:Menggelegar! Usai Bebas Bersyarat, Habib Rizieq Shihab Siap Lanjutkan Revolusi Akhlak

Terlihat dalam tangkapan layar sebuah judul artikel keduanya sama-sama menyinggung soal istri.

Perlu diketahui, Habib Rizieq mengungkapkan bisa bebas bersayarat keluar dari penjara karena dari perjuangan bersama orang-orang yang telah mendoakannya, bukan dari kubu tertentu maupun partai politik.

"Pembebasan bersyarat saya bukan pemberian partai politik, bukan pemberian pejabat, bukan pemberian kekuasaan, tapi ini pemberian satu proses hukum," ujar Rizieq Shihab dalam konferensi pers, 20 Juli 2022.

Habib Rizieq juga menyebutkan jika kebebasannya termasuk perjuangan dari istri tercintanya. 

"Dan yang memberikan jaminan adalah istri saya tercinta Syarifah Fadlun binti Fadil bin Usman bin Yahya," ungkapnya.

Alasan Habib Rizieq tidak umumkan kebebasannya

Habib Rizieq kemudian menjelaskan alasan mengapa pembebasannya tidak diumumkan.

"Ini tidak diumumkan karena kita punya prosedur, dari menit ke menit, detik ke detik sedikit salah bisa batal, maka dari itu betul-betul kita jaga," ujar Habib Rizieq.

"Sedemikian rupa jangan sampai dalam pembebasan bersyarat ini belum apa-apa sudah melakukan pelanggaran," sambungnya.

Pasalnya jika kembali lakukan pelanggaran Habib Rizieq terancam ditangkap lagi tanpa sidang dan melanjutkan kurungan penjara selama satu tahun tanpa remisi.

BACA JUGA:Putin Mengatakan Ukraina Tak Ingin Perdamaian, Perang Bakalan Terus Berlangsung

"Jadi tolong dimaklumi, seluruh advokat begitu hati-hati di dalam memberikan informasi bebas bersyarat," ungkap HRS.

Tak lupa, HRS juga ucapkan terima kasih kepada para Habaib dan para ulama yang telah mendoakan di mana pun berada.

Kategori :