Kemangi segar adalah dinamo nutrisi dengan kekuatan anti-inflamasi, antibakteri, dan antioksidan yang meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan menenangkan sakit kepala. Ramuan lezat ini telah terbukti mengurangi gejala pilek dan flu biasa.
Pengobatan dan pencegahan Cacar Monyet
Dilansir dari alodokter, sejauh ini belum ada pengobatan spesifik untuk penyakit cacar monyet. Penderita biasanya akan sembuh sendiri dalam waktu 2-4 minggu setelah terkena penyakit ini.
Pengobatan yang diberikan sejauh ini hanya untuk mengurangi gejala.
Meskipun gejala cacar monyet umumnya tidak terlalu berat, sebaiknya penderita dirawat di rumah sakit.
Pada beberapa kasus, cacar monyet dapat mengalami perburukan kondisi, menimbulkan komplikasi, bahkan menyebabkan kematian. Namun, hal ini jarang terjadi.
BACA JUGA:Pemda Diingatkan, Pengadaan Barang dan Jasa Produk Lokal Minimal 40 Persen
Hingga saat ini, belum ada vaksin khusus untuk mencegah cacar monyet. Menjaga kebersihan diri dan lingkungan merupakan salah satu langkah yang penting untuk menurunkan risiko tertular penyakit ini.
-Berikut ini adalah beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mencegah cacar monyet:
-Menghindari kontak dengan hewan yang dicurigai terinfeksi cacar monyet.
-Menghindari konsumsi daging hewan liar dan daging yang tidak dimasak hingga matang.
-Merawat dan mengisolasi penderita cacar monyet hingga dinyatakan sembuh.
-Menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat, misalnya dengan rajin mencuci tangan menggunakan air dan sabun.