Wasit pun menunjuk titik putih yang dieksekusi dengan sempurna oleh Lionel Messi untuk membuat skor menjadi 1-0.
BACA JUGA:Ronaldo Nazario Tak Punya Pilihan Usai Brasil Tumbang: 'Saya Munafik Kalau Senang Argentina Menang'
Di menit ke-38, Argentina melakukan serangan balik. Akselerasi Julian Alvarez dari tengah lapangan gagal dihentikan oleh tiga pemain Kroasia.
Penyerang Manchester City itu dengan dingin menceploskan bola ke gawang Livakovic untuk menambah keunggulan menjadi 2-0. Gol itu merupakan kali kedua bagi Alvarez di Piala Dunia 2022.
Empat menit kemudian, Alvarez nyaris mencetak gol keduanya setelah sundulannya memanfaatkan tendangan penjuru Messi masih bisa diamankan Livakovic. Skor 2-0 tidak berubah sampai turun minum.
BACA JUGA:Komnas HAM Digeruduk Sejumlah Pendemo Mogok Makan yang Menuntut Usut Pelanggaran Perusahan Tambang
BACA JUGA:KPU Buka Suara Usai Dituding Lakukan Kecurangan Saat Verifikasi Faktual Partai Ummat
Di awal babak kedua, Kroasia mengambil inisiatif serangan sedangkan sang lawan lebih banyak mengandalkan serangan balik.
Di menit ke-57, Livakovic berhasil menyelamatkan tendangan Messi dari jarak dekat untuk mempertahan skor.
Terlalu asyik menyerang, Kroasia kebobolan gol ketiga di menit ke-69 yang dicetak oleh Julian Alvarez memanfaatkan sodoran Messi.
BACA JUGA:Riding dari Jakarta, IIMS Motobike Show 2022 Sapa Komunitas Otomotif Jawa Tengah
BACA JUGA:Sidang Meme Stupa Candi Borobudur Roy Suryo Kembali Ditunda Karena Permintaan JPU
Perisic melepaskan tembakan menyusur tanah di menit ke-72 tapi tendangannya masih terlalu mudah untuk diselematkan oleh Emily Martinez.
Unggul tiga gol membuat Argentina mengendurkan serangan dan lebih menguasai bola.
Di menit ke-82, Mac Allister mendapat umpan dari Dybala tapi tendangannya masih menyamping di gawang Kroasia.