4. Keturunan
Hipertensi rentan terjadi pada orang dari keluarga yang memiliki riwayat darah tinggi. Faktor keturunan untuk penderita hipertensi ini sama halnya dengan penyakit lainnya dari faktor keturunan
5. Kurang aktivitas fisik
Seseorang yang jarang melakukan aktivitas fisik dan berolahraga dapat meningkatkan denyut jantung.
Dalam kondisi ini, jantung harus bekerja lebih keras untuk memompa darah. Kurang aktivitas dan olahraga juga dapat mengakibatkan peningkatan berat badan, yang merupakan faktor risiko hipertensi.
Mencegah hipertensi bisa juag dilakukan melalui pola makan. Beberapa makanan dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi.
Makanan yang dapat mengontrol tekanan darah tinggi yaitu yang mengandung potasium, magnesium, serat, dan sodium rendah. Apa saja itu?
BACA JUGA:Kantor DPRD DKI Jakarta Digeledah KPK, Singgung Kasus Pengadaan Tanah
BACA JUGA:Mendes PDTT Perjuangkan Masa Jabatan Kades 9 Tahun, 'Justru Untungkan Masyarakat Desa'
1. Sayuran hijau
Sayuran hijau mengandung potasium yang dapat membantu ginjal mengeluarkan sodium melalui urin. Hal ini dapat membantu menurunkan tekanan darah.
Beberapa jenis sayuran hijau yang kaya potasium antara lain selada, arugula, kubis, lobak hijau, sawi, bayam, dan lainnya.
2. Buah bery
Buah beri, terutama blubery, kaya akan senyawa alami yang disebut flavonoid. Menurut studi, senyawa ini dapat membantu mencegah hipertensi dan membantu menurunkan tekanan darah.
3. Buah bit merah
Buah bit mengandung nitrit oksida tinggi yang dapat membantu membuka pembuluh darah dan menurunkan tekanan darah.