Ini Spesifikasi dan Harga Rubicon yang Dipakai Mario, Anak Pejabat yang Aniaya Remaja Sampai Koma

Rabu 22-02-2023,17:44 WIB
Reporter : M. Ichsan
Editor : M. Ichsan

JAKARTA, DISWAY.ID--Seorang anak pejabat pajak di Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) bernama Mario Dandy Satrio (22) menjadi sorotan public karena menganiaya remaja bernama David (15) yang merupakan anak dari Pengurus Pusat (PP) GP Ansor Jonathan Latumahina.

Kejadian penganiayaan tersebut terjadi kemarin di daerah Pesanggrahan, Jakarta Selatan pada Rabu 22 Februari 2023. 

BACA JUGA:Jeep Indonesia Hadirkan Rubicon Model Year 2023 dengan Fitur Atap Terbuka

Diketahui, Mario yang yang merupakan lulusan Taruna Nusantara tersebut dalam aksinya menggunakan mobil Rubicon berwarna hitam dengan plat nomor B 2571 PBP

Soal mobil Rubicon yang digunakan oleh Mario ternyata juga menjadi sorotan public dan saat ini masih menunggu informasi resmi dari kepolisian, tentunya mengenai informasi kepemilikan, pajak, dan lain-lain.

Dari informasi yang didapat melalui samsat online, ternyata mobil Rubicon yang dibawa oleh Mario ini menggunakan plat palsu B 120 DEN dan pajak tahunannya pun menunggak.

BACA JUGA:Viral Rombongan Mobil Rubicon dan Land Cruiser Diadang BB TNBTS Masuk Kawasan Bromo, Ngaku Diundang Gubernur Khofifah, Benarkah? Padahal..

Spesifikasi Jeep Wrangler Rubicon 2-Door

Sebagai informasi, mobil hitam yang dikendarai pelaku merupakan produk Jeep Wrangler Rubicon 2-Door yang dijual di Indonesia melalui PT DAS Indonesia Motor, selaku Distributor Tunggal kendaraan merk Jeep di Indonesia.

Jeep Wrangler Rubicon 2-Door ini merupakan salah satu mobil mewah buatan Amerika Serikat yang harganya dibanderol sekitar Rp 1,73 miliar dan masih berstatus Off the Road.

Mobil ini dibekali dengan mesin 1995cc 4 silinder 16 valve DOHC dengan transmisi 8 percepatan otomatis yang mengasilkan tenaga 270hp.

Jeep Wrangler Rubicon menawarkan rasa berkendara off-road maksimal yang cocok diajak berpetualang dengan berbagai fitur yang ditawarkan, mulai dari fitur keamanan, kenyamanan, hiburan dan keselamatan.

BACA JUGA:Datang Pakai Pesawat Pribadi dan Dijemput Rubicon Putih, Pogba Resmi Gabung Juventus

Bahkan pada Model Year 2023 ini, Jeep Wrangler Rubicon memperkenalkan model atap terbuka yang baru yang dikenal dengan sebutan “Sky-One Touch Power Roof” yang merupakan ciri khas dari kendaraan Jeep terbaru.

Model atap terbuka atau Sky-One Touch Power Roof ini hanya tersedia untuk Jeep Wrangler Rubicon 4-Door.

Kategori :