JAKARTA, DISWAY.ID – Tahun ini Kimia Farma yang merupakan salah satu perusahaan BUMN kembali menggelar mudik bareng yang dibungkus dalam tema Mudik Di Nanti Mudik di Hati Bareng BUMN 2023.
Kimia Farma yang merupakan perusahaan farmasi terbesar di Tanah Air pada 2023 akan memberangkatkan mudik bareng ke berbagai daerah di antaranya Medan, Padang, Bukittinggi, Semarang, Yogyakarta, Solo, Surabaya dan Malang.
Tahun 2023 ini, adapun jadwal keberangkatan mudik bareng dari Kimia Farma pada tanggal 18 April 2023.
BACA JUGA:Keluarga David Ozora Akan Ajukan Gugatan Ganti Rugi Biaya Pengobatan ke Mario Dandy Cs
Dalam mengikuti program Mudik Di Nanti Mudik di Hati Bareng BUMN 2023, ini para peserta harus mendaftar melalui website resmi mudik.kimiafarma.co.id.
Sedangkan pendaftaran telah dapat diakses sejak 1-10 April 2023, kemudian peserta dapat melakukan registrasi ulang pada ulang pada tanggal 11-14 April 2023 di kantor pusat Kimia Farma Tbk yang berlokasi di Jalan Veteran nomor 9, Jakarta Pusat.
Dalam program Mudik Di Nanti Mudik di Hati Bareng BUMN 2023 ini akan memungkinkan peserta untuk pulang ke kampung halaman dengan biaya yang lebih terjangkau, meskipun peserta tetap harus membayar untuk biaya mudik tersebut.
BACA JUGA:Apakah Telur Bisa Sangat Berguna untuk Turunkan Berat Badan? Ini Penjelasannya
Akan tetapi biaya yang dibayarka oleh peserta nantinya kan ditukarkan dengan obat-obatan dan produk-produk kesehatan lainnya dari Kimia Farma.
Adapun syarat dan ketentuan untuk dapat mengikuti program Mudik Di Nanti Mudik di Hati Bareng BUMN 2023 antara lain:
1. Peserta Mudik adalah Masyarakat umum Warga Negara Indonesia dan Karyawan Kimia Farma Group
2. Pendaftaran melalui online pada tanggal 01 – 10 April 2023 di website mudik.kimiafarma.co.id
3. Syarat wajib harus sudah vaksin booster (vaksin dosis ketiga) untuk semua peserta mudik di atas 18 tahun.
BACA JUGA:Kuasa Hukum: 80 Persen Biaya Perawatan David Ozora di RS Ditangung Asuransi