JAKARTA, DISWAY.ID-- Viral di media sosial pria lanjut usia diduga melecehkan anak yang masih duduk di sekolah dasar (SD).
Dalam akun Instagram @lensa_berita_jakarta, terlihat seorang pria terekam CCTV melakukan pelecehan kepada anak berseragam SD.
BACA JUGA:Diduga Membagi Video Hoaks, Pria Lansia Ditangkap
Nampak pria tersebut meremas organ vital sang bocah dengan sengaja.
Sementara Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Leonardus Simarmata mengatakan pelaku telah ditangkap.
"Benar pelaku sudah ditangkap," katanya kepada awak media, Sabtu 12 Agustus 2023.
BACA JUGA:Nahas! Lansia Tewas Tertabrak Kereta di Tebet, Sempat Terpental Sejauh 15 Meter
Kini kasus tersebut tengah menunggu laporan polisi dari pihak korban dan pengajuan visum.
"Saat ini sedang menerima proses laporan polisi dan akan mengajukan visum karena anaknya masih di luar kota," ucapnya.
Pelaku pun telah ditahan dan mengakui perbuatannya tersebut.
"Mengakui dan langsung ditahan," tukasnya.