Rute Transportasi saat Pencanangan HUT ke-497 Jakarta
Lebih lanjut, Dishub juga mengimbau agar masyarakat menggunakan transportasi publik.
Adapun rute transportasi saat acara Pencanangan HUT ke-497 DKI Jakarta.
1. Bus Transjakarta Koridor 1 pukul 06.00-10.00 WIB
- Dari arah Selatan hanya melayani sampai Halte Transjakarta Polda. Selanjutnya untuk menuju ke arah utara layanan Transjakarta dialihkan melalui:
- Jalan Jenderal Sudirman-Jalan Gatot Subroto-Jalan Letjen S Parman-Jalan Tomang Raya-Jalan Kyai Caringin-Jalan Balikpapan-Jalan Suryo Pranoto-Simpang Harmoni
- Dari arah Utara hanya melayani sampai Halte transjakarta Harmoni. Selanjutnya untuk menuju ke arah Selatan layanan Transjakarta dialihkan melalui:
- Simpang Harmoni belok kiri-Jalan IR. H. Juanda putar balik-Jalan Veteran-Jalan Suryopranoto-Jalan Balikpapan-Jalan Kyai Caringin-Jalan Tomang Raya-Jalan Letjen S Parman-Jalan Gatot Subroto-Jalan Layang Semanggi-Jalan Jenderal Sudirman
BACA JUGA:Mengenal Park And Ride, Disebut DPRD Jadi Solusi Kemacetan DKI Jakarta
BACA JUGA:PJ Gubernur Lanjutkan Proyek Pelebaran Sungai Ciliwung
2. Pola Operasi MRT, LRT, dan KRL
- Operasional MRT Jakarta mulai pukul 05.00 WIB
- Operasional LRT Jakarta mulai pukul 05.30 WIB
- Operasional KRL mulai pukul 04.00 WIB
emikian informasi terkait rekayasa lalu lintas di Bundaran HI saat Pencanangan HUT ke-497 DKI Jakarta.
Perhatikan lokasi penutupan jalan, pengalihan arus lalu lintas, lokasi kantong parkir, hingga rute transportasi publik.