Yup dan Bank Raya Buka Akses Jutaan Masyarakat Indonesia ke Perbankan Digital

Jumat 07-06-2024,16:01 WIB
Reporter : Reza Permana
Editor : Reza Permana

"Sebagai layanan keuangan yang menawarkan solusi lengkap dalam satu platform, Yup terus berinovasi untuk memberikan kemudahan dalam bertransaksi di mana saja dan kapan saja." paparnya.

"Dengan adanya fitur ini, memungkinkan pengguna untuk dapat mengakses layanan perbankan dengan lebih mudah dan efisien," jelasnya.

BACA JUGA:Puan Tertarik Anies Maju Pilgub DKI, Elite Nasdem: Tidak Jarang Sesama Barisan Sakit Hati Bertemu

BACA JUGA:Diler Pertama MMKSI di Madura Resmi Berdiri

"Yup berkomitmen untuk terus memberikan solusi keuangan yang inovatif. Kami berharap fitur pembukaan rekening bank di aplikasi Yup dapat memberikan manfaat besar bagi pengguna dan memperluas akses layanan perbankan digital di Indonesia," tutup Elok.

Sebagai bank digital, Bank Raya memiliki keunggulan produk perbankan digital yang komprehensif (cross segment digital product) dengan jaringan O2O yang tersebar di seluruh Indonesia, tidak hanya melalui jaringan kerja Bank Raya.

Namun juga jaringan unit kerja dan ATM Bank BRI, jaringan Agen BRILink, dan jaringan Indomaret, serta didukung oleh ekosistem BRI Group, sehingga akan memudahkan para nasabah dalam bertransaksi keuangan yang praktis dan aman.

Pengguna Yup dapat menikmati kemudahan seperti akses ke pinjaman paylater (layanan bayar nanti) hingga Rp100 juta, serta opsi pilihan pembayaran yang fleksibel, seperti bayar nanti dengan bunga 0 persen selama 40 hari, serta cicilan 3, 6, dan 12 bulan.

BACA JUGA:My Name is Gabriel Tayang Bulan Ini, Reality Show Paling Kocak Dibintangi Yu Jae Seok

BACA JUGA:HR Asia Nobatkan BRI Sebagai Tempat Kerja Terbaik

Yup memiliki beberapa akun media sosial, diantaranya akun Instagram @thinkyup.id dan website yupindonesia.com.

Pengguna Yup dapat mengakses informasi mengenai Yup dari akun-akun tersebut untuk dapat lebih tahu akan program dan layanan yang disediakan oleh Yup sebagai aggregator bayar nanti.

Aplikasi Yup dapat dengan mudah ditemukan dan diunduh melalui Google PlayStore maupun AppStore.

Kategori :