JAKARTA, DISWAY.ID - Ratusan calon peserta didik baru (CPDB) mendaftar PPDB DKI Jakarta ke SMPN 101 Jakarta pada jalur Zonasi.
Pendaftaran jalur Zonasi sendiri berlangsung pada 24-26 Juni 2024 pukul 14.00 WIB.
BACA JUGA:Dibuka Hari Ini! Link dan Cara Daftar PPDB Jakarta 2024 Jalur Zonasi Jenjang SMP-SMA
BACA JUGA:PPDB Zonasi Wajib Pakai KK, Irjen Kemdikbud: Tidak Bisa Pakai Suket Domisili
Meski proses pendaftaran dapat dilakukan melalui daring, tak sedikit orangtua yang datang langsung ke sekolah untuk menyampaikan kendala yang dialami.
Menurut pantauan Disway pada salah satu sekolah, yakni SMPN 101 Jakarta, terlihat suasana posko PPDB pada siang hari sepi pengunjung.
Namun, Wakil Kepala Sekolah SMPN 101 Jakarta Luqman Hakim mengungkapkan bahwa orang tua banyak yang menghubungi posko melalui jalur online.
BACA JUGA:Cek Cara Ukur Jarak Rumah ke Sekolah dalam Sistem Zonasi PPDB di Banten, Tak Boleh Titip KK
BACA JUGA:Jadwal Pendaftaran PPDB Jakarta 2024 Jalur Zonasi Jenjang SMP-SMA, Dibuka Pekan Depan
"Ini sepi karena semuanya online. Sebenarnya di online sangat ramai (pengaduan)," ungkap Luqman ketika ditemui di SMPN 101 Jakarta, Selasa, 25 Juni 2024.
Ia mengatakan bahwa orang tua tidak hanya mengadukan keluhan dan kendala, tetapi juga konsultasi terkait pendaftaran jalur Zonasi.
Dilihat dari data buku tamu, sebanyak 94 orang mendatangi Posko PPDB SMPN 101 Jakarta.
"Ini tidak semua terdata. Tapi di antaranya ada 94 orang yang hadir di sini. Belum yang lewat HP, telepon, chat, banyak," ujarnya sembari menunjukkan buku tamu.
BACA JUGA:Pendaftaran Jalur Zonasi PPDB Madrasah Jakarta 2024 Dibuka Hari ini, Begini Cara Daftarnya
Sementara itu, ia juga mengatakan bahwa saat ini pendaftar jalur Zonasi telah memenuhi kuota.