Sedangkan jadwal paus hari ini akan memimpin Misa di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Berbagai persiapan telah dilakukan pihak penyelenggara yang salah satunya menyiapkan videotron bagi umat yang tidak bisa masuk ke dalam stadion.
Hal ini diungkapkan oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat melakukan kunjungan persiapan misa.
"Ini kami siapkan baginunat yang tidak bisa masuk, nanti titiknya akan diinformasikan oleh panitia,” paparnya.
BACA JUGA:Pria Kirim Video Asusila dan Ajak Rekan Kerja Hubungan Intim Berujung Dibekuk Polisi
BACA JUGA:Imbauan Azan Diganti Running Text saat Misa Paus Fransiskus, DPR RI: Tak Perlu Diperdebatkan
Kapolri juga menyampaikan bahwa pihaknya telah melakukan pengamanan agar umat yag diperkirakan akan menghadiri acara misa mencapai 80.000 orang ini dapat terlaksana dengan aman.
Selain itu Kapolri juga menyampaikan bahwa pihaknya memastikan mekanisme pengamanan dan penjemputan Paus Fransiskus lancar.