Jadwal Sidang Etik Oknum Polri Atas Dugaan Peras Penonton DWP

Senin 30-12-2024,15:12 WIB
Reporter : Rafi Adhi Pratama
Editor : Reza Permana

JAKARTA, DISWAY.ID - Pekan ini oknum Polri yang diduga peras penonton Djakarta Warehouse Project (DWP) bakal disidang etik.

Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan pihaknya akan mengambil langkah tegas apabila kasus itu benar adanya.

"Komitmen pimpinan dan Div Propam akan menindak tegas dan minggu ini akan dilakukan sidang etik," katanya kepada awak media pada Senin 30 Desember 2024.

BACA JUGA:Kadin Optimistis Menyongsong Ekonomi 2025, Fokus pada Investasi dan Kolaborasi dengan Pemerintah

BACA JUGA:Lulusan SMA Unggulan Garuda Bakal Dapat Beasiswa LPDP, Lanjut Kuliah di Kampus Bergengsi

Dituturkannya, pihaknya masih memproses kasus tersebut dan terus berkoordinasi dengan jajaran terkait.

"Semuanya masih berproses secara berkesinambungan dan transparan bersama eksternal dari Kompolnas, sebagaimana sudah pernah disampaikan," tuturnya.

Sebelumnya, usai adanya mutasi terhadap Direktur Reserse Narkoba (Dirresnarkoba) dan Wakil Direktur Reserse Narkoba (Wadirresnarkoba) Polda Metro Jaya, Kompolnas beri tanggapan.

BACA JUGA:Duh Nasibnya Kian tak Menentu, PPDB Zonasi Tunggu Sidang Kabinet yang Belum Ditentukan

BACA JUGA:Merinding! Ini Kalimat Pertama Korban Jeju Air saat Berhasil Selamat dari Maut

Komisioner Kompolnas, Chairul Anam mengatakan pihaknya akan memastikan apakah rotasi dan mutasi itu terkait kasus dugaan pemerasan penonton Djakarta Warehouse Project (DWP).

"Kita akan cek dulu apakah betul dan apakah terkait. Yang pasti untuk memastikan nya memang ya nunggu sidang etik. Sidang etik pasti ada ya g disidangkan siapa saja orangnya," katanya kepada awak media, Senin 30 Desember 2024.

Apabila hal itu terkait dugaan pemerasan penonton DWP, pihaknya menyambut baik mutasi tersebut.

BACA JUGA:Sehari Jelang Tahun Baru, 734 Pamen hingga Pati Polri Dirotasi, Berikut Daftarnya

BACA JUGA:New Mitsubishi Xpander Cross Berikan Sensasi Kelas Atas ke Penggunanya

Kategori :