Tanggapi Reaksi Haikal Hassan Soal Lagu 'Ini Bukan Arab', Ustaz Derry Sulaiman: Dulu Ane Lebih Ngeri

Tanggapi Reaksi Haikal Hassan Soal Lagu 'Ini Bukan Arab', Ustaz Derry Sulaiman: Dulu Ane Lebih Ngeri

Derry Sulaiman soroti kasus Brigadir J dan KM 50--Instagram/@derrysulaiman

Pernyataan Babe Haikal tersebut diungkapkan di akun Instagram pribadinya, @haikalhassan_quote, pada 5 Mei 2022.

Terlihat, Haikal Hassan mengunggah video band Misili Kecoa saat sedang menyanyikan lagu 'Ini Bukan Arab. Kemudian Haikal pun berikan pernyataan menohok.

BACA JUGA:Kiromal Katibin Torehkan Rekor Dunia Terbaru Panjat Tebing di Seol

"lihatlah Genderang telah ditabuh.," ujarnya.

Dengan lantang, Babe Haikal menuding jika band tersebut telah menghina bangsa Arab. Menurutnya hal itu sangat disayangkan, mengingat Nabi Muhammad SAW lahir di Arab.

"Mereka menghina Arab, jaman Nabi dsb, tapi lupa yg sedang diusung adalah budaya barbar barat yg jauh dari nilai2 luhur akhlaq dan budaya Nusantara" ujarnya

BACA JUGA:Babe Haikal Sindir Keras Lirik Lagu Milisi Kecoa 'Ini Bukan Arab', Singgung Penghinaan Bangsa Arab

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh DAY WE TRY NIGHT WE CRY (@derrysulaiman)

Ia pun menjelaskan jika Islam memang bukan Arab, namun Alquran berbahasa Arab dan menurutnya kita semua merupakan keturunan Adam dan Hawa sosok yang berjumpa di tanah Arab.

"Islam memang bukan arab dan arab juga belum tentu islam? ok.. fine!!! tapi Rasulullah orang arab, Alquran bahasa arab dan nenek moyang semua manusia berbahasa arab dan perjumpaan mereka (Adam dan Hawa/eva) juga ditanah arab" ujar Haikal.

"Demikian pula (dpt dikatakan) semua Nabi orang arab… istilah kalian Kadrun kan? atau si rektor rasis manusia gurun???," sambungnya.

BACA JUGA:Taiwan Siaga, 18 Pesawat Tiongkok Bermanuver

Di akhir cuitannya iya juga menuding jika orang yang menyinggung Arab memang membenci Islam.

"bilang saja terang2an kalian benci Islam..!!!," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: