Konflik Rusia-Ukraina Kerek Harga Minyak Mentah Indonesia, USD114,55 per Barel

Konflik Rusia-Ukraina Kerek Harga Minyak Mentah Indonesia, USD114,55 per Barel

Harga minyak mentah dunia mengat pada perdagangan akhir pekan Jumat 29 April 2022-freepik-

JAKARTA, DISWAY.ID - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mencatat, hingga akhir Maret 2022 ini, harga minyak dunia masih tinggi, yakni diatas 100 dolar Amerika Serikat (AS) per barel. 

Demikian juga halnya dengan harga minyak mentah Indonesia atau Indonesia Crude Price (ICP).

Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik dan Kerjasama Kementerian ESDM, Agung Pribadi, perkembangan sementara ICP Maret 2022 per tanggal 24 tercatat sebesar 114,55 dolar AS per barel.

“ICP bulan Maret 2022 masih terpantau tinggi,” kata Agung dalam keterangannya, Sabtu 26 Maret 2022.

BACA JUGA:Buruan Ganti! Telkomsel Upgrade Layanan 3G ke 4G LTE di 90 Kota/Kab Mulai Maret-Mei 2022

Agung mengatakan, harga ICP telah merangkak naik sejak akhir tahun 2021, dan harganya makin meningkat sejak akhir Februari di tengah konflik Ukraina dan Rusia. 

Ia menyebut ICP sementara bulan Maret 2022 per tanggal 24 sebesar 114,55 dolar AS per barel, padahal per tanggal 1 Maret masih sebesar 110,14 dolar AS per barel.

“Bahkan ICP rata-rata bulan Februari sebesar 95,7 dolar AS per barel. Jadi masih tinggi trennya,” ujarnya.

Menurut Agung, konflik Ukraina-Rusia Bikin Harga Minyak Mentah Indonesia Makin Tinggi. 

Hal itu lantaran pasokan minyak mentah dari Rusia dan Kazakhstan juga terganggu akibat kerusakan pipa Caspian Pipeline Consortium. 

"Ini disebutnya berdampak pada berkurangnya pasokan ke Uni Eropa," ucapnya.

BACA JUGA:Kasus Positif Covid-19 Indonesia, Sabtu 26 Maret 2022: Bertambah 4.189 Pasien

Agung mengungkapkan bahwa tingginya harga minyak dunia sangat berpengaruh terhadap harga BBM. 

Sebagai informasi, batas atas harga jual jenis BBM umum RON 92 untuk bulan Maret 2022 sebesar Rp14.526 per liter. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads