Hasil Liga Italia: Inter Kalahkan Juventus 1-0, Gol Penalti Berbau Kontroversi

Hasil Liga Italia: Inter Kalahkan Juventus 1-0, Gol Penalti Berbau Kontroversi

Inter Milan sukses mengalahkan Juventus pada lanjutan Liga Italia, Minggu 3 April 2022 malam waktu setempat.--IG/Forzainter

JAKARTA, DISWAY.ID - Inter Milan sukses mengalahkan Juventus pada lanjutan Liga Italia, Minggu 3 April 2022 malam waktu setempat.

Ya, bermain di Stadion Allianz, Inter Milan menang tipis 1-0 dari Juventus lewat gol penalti Hakan Calhanoglu. 

Dengan kemenangan atas Juventus ini, sekaligus menciptakan peluang Nerazzurri dalam perebutan gelar Liga Italia. 

Pasalmnya, tim asuhan Simone Inzaghi itu berada di posisi ketiga dengan 63 poin, terpaut hanya tiga poin dari AC Milan dan Napoli di puncak.

BACA JUGA:Waspada! Jabodetabek Bakal Diguyur Hujan Lebat Disertai Angin dan Petir pada Siang dan Sore Hari

Sementara Juventus tetap di posisi keempat dengan 59 poin. 

Pada jalanya babak pertama pertandingan, baik Juventus dan Inter Milan sama-sama memiliki peluang untuk mencetak gol. 

Adapun penalti yang terjadi pada menit ke-43 ketika Alvaro Morata dianggap melakukan pelanggaran terhadap Denzel Dumfries. 

BACA JUGA:Catat! Sejumlah Layanan BCA Kena Tarif PPN 11 Persen, Apa Saja?

Wasit Massimiliano Irrati melihat VAR untuk memberi Inter tendangan penalti.

Hakan Calhanoglu yang menjadi eksekutor penalti gagal melakukan tugasnya. 

Tendangan pemain asal Turki itu berhasil diblok kiper Juventus Wojciech Szczesny.

Dalam proses usai penalti yang gagal, pemain Juventus Adrien Rabiot kemudian melakukan gol bunuh diri. 

Tapi wasit Irrati kemudian menganulir gol karena menganggap Calhanoglu melakukan pelanggaran sebelum gol terjadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: