Tertidur Pulas di Lintasan Kereta Api, Pria ini Nyaris Tewas Terlindas

Tertidur Pulas di Lintasan Kereta Api, Pria ini Nyaris Tewas Terlindas

Petugas keamanan Stasiun Gandasoli dibantu warga saat mengevakuasi seorang pemuda yang terserempet kereta api rute Sukabumi-Cipatat di Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada Minggu, 12 Juni 2022. -Aditya Rohman/Antaranews.com-Disway.id

SUKABUMI, DISWAY.ID - Seorang pemuda berusia 28 berinisia MAA warga Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, nyaris tewas. 

Ia yang tertidur di perlintasan rel kereta api hampir kehilangan nyawanya akibat terserempet KA rute Sukabumi-Cipatat pada Minggu 12 Juni 2022.

“Korban berhasil diselamatkan dan sudah dilarikan ke Rumah Sakit Hermina. MAA mengalami luka pada beberapa bagian anggota tubuh karena terserempet kereta api,” kata Kapolsek Kebonpedes Iptu Tommy Ganhani di Sukabumi, Minggu 12 Juni 2022.

BACA JUGA:Laga Persib Bandung vs Bali United Diawali Doa untuk Putra Sulung Ridwan Kamil

Informasi yang dihimpun dari pihak kepolisian, kejadian tersebut bermula saat korban bersama rekannya yang baru pulang dari Kampung Awilega atau kampung tetangganya kelelahan dan memilih tidur-tiduran di perlintasan kereta api.

Akan tetapi tak disangka, MAA malah tertidur pulas dan tidak berselang lama datang kereta api rute Sukabumi-Cipatat.

Rekan korban yang mengetahui adanya kereta api, mencoba membangunkan MAA, tetapi karena tidurnya terlalu lelap rekannya kesulitan untuk membangunkan.

Upaya rekannya membangunkan korban tidak berhasil dan kereta api kian mendekat dan akhirnya kecelakaan pun tidak dapat dielakkan, MAA pun terserempet kereta api dan sempat tubuhnya terseret beberapa meter.

BACA JUGA:Aji Santoso: Persebaya Surabaya Coba Ubah Catatan Buruk

Menurut Tommy, personelnya langsung ke lokasi kejadian setelah mendapatkan informasi dari petugas Stasiun Gandasoli, Kecamatan Kebonpedes, yang melaporkan telah terjadi kecelakaan di jalur perlintasan kereta api.

“Dengan adanya kejadian ini kami mengimbau warga berhati-hati saat beraktivitas di jalur perlintasan kereta api karena dikhawatirkan terjadi hal yang tidak diinginkan,” tuturnya.

 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber: antaranews.com

Close Ads