Erling Haaland Tolak Tawaran Gaji Fantastis dari Man City, Ini Alasannya...
Erling Haaland dikabarkan menolak tawaran gaji yang fantastis dari Manchester City-Syaiful Amri/Disway.id/Footyreader-
JAKARTA, DISWAY.ID - Erling Haaland dikabarkan menolak tawaran gaji yang fantastis dari Manchester City.
Striker asal Norwegia hanya ingin berada di klub yang memiliki proyek olahraga jelas walaupun gajinya tidak tinggi.
Ya, Haaland memang menjadi incaran banyak klub elite Eropa saat ini.
Manchester City menjadi salah satu klub yang paling berniat untuk mendapatkan jasa dari Erling Haaland.
BACA JUGA:Waspada! Jabodetabek Berpotensi Hujan Disertai Petir dan Angin Siang Ini
Salah satu faktor yang melatarbelakangi Manchester City sangat yakin bisa merekrut Haaland adalah hubungan klub dengan ayahnya.
Ayah Haaland, Alf-Inge Haaland, sendiri merupakan mantan pemain Manchester City.
Selain itu, Manchester City memang ingin mencari pemain nomor sembilan yang bisa dijadikan sebagai ujung tombak di lini serang.
Sejak kepergian Sergio Aguero, Manchester City memang belum mendapatkan sosok penggantinya di lini depan.
BACA JUGA:Bos Baru Twitter Elon Musk Minta Fitur Baru, Poling Ditebar
Bahkan, The Citizens rela mengeluarkan uang banyak untuk membiayai transfer dan memberikan gaji kepada Haaland.
Dilansir dari Sport, Manchester City kabarnya sudah menyiapkan gaji fantastis bagi Haaland.
Rencananya, penyerang asal Norwegia itu akan mendapatkan gaji sebesar 28 juta euro atau setara dengan Rp439 miliar per musim.
Jika menyetujui tawaran tersebut, Haaland akan langsung menjadi pemain dengan gaji tertinggi di Manchester City.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: