Kombes Budhi Herdi Susianto Pernah Jalin Kerjasama dengan Alumni AKABRI 89 Sebelum Dinonaktifkan, Ternyata...

Kombes Budhi Herdi Susianto Pernah Jalin Kerjasama dengan Alumni AKABRI 89 Sebelum Dinonaktifkan, Ternyata...

Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Polisi Budhi Herdi, saat konferensi pers--

JAKARTA, DISWAY.ID - Akibat peristiwa dugaan pembunuhan terhadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J sampai membuat Kombes Budhi Herdi Susianto dinonaktifkan.

Kombes Budhi Herdi Susianto kini terpaksa harus dinonaktifkan sebagai Kapolres Metro Jakarta Selatan.

Penonaktifan Kombes Budhi Herdi Susianto itu dilakukan oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit dengan maksud untuk membantu segera mengungkap kematian Brigadir Yosua secara objektif.

BACA JUGA:Irjen Napoleon Bonaparte Sebut Kasus Brigadir J Bisa Jadi Pelanggaran Berat: Kalau Itu Istri Pertama..

BACA JUGA:Ini Kebaikan Kombes Budhi Herdi Susianto Sebelum Dinonaktifkan dari Jabatannya: Semata-mata Saya Lakukan...

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo menuturkan bahwa Polri sudah memiliki komitmen khusus untuk lebih menampilkan transparansi dalam proses mengungkap kasus kematian Brigadir J di rumah Irjen Ferdy Sambo pada Jumat, 8 Juli 2022 lalu.

"Yang sudah dilakukan Pak Kapolri terhadap Pak Kadiv Propam mendengarkan aspirasi dan mempertimbangkan aspek berjalan transparan, akuntabel dan berbasis sains," kata Dedi.

Terbaru, posisi Kapolres Metro Jakarta Selatan sudah secara resmi digantikan oleh Kombes Yandri Irsan.

Penunjukkan Kombes Yandri Irsan sebagai Plt Kapolres Metro Jaksel dilakukan langsung oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran.

BACA JUGA:Irjen Napoleon Bonaparte Ibaratkan Pistol Polisi Sebagai Istri Pertama: Kalau Itu Terjadi...

BACA JUGA:Suhu Panas Mulai Landa Tiongkok, Temperatur Cuaca Tembus 40 Derajat Celsius.

Meski diduga terlibat dalam kasus baku tembak yang membuat tewasnya Brigadir J, tetapi Kombes Budhi Herdi ternyata memiliki beberapa kebaikan yang tak dapat dilupakan begitu saja.

Ketika masih menjabat sebagai Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol Budhi Herdi Subianto pernah menjalin kerjasama dengan ALUMNI AKABRI 89.

Kerjasama yang dilakukan yakni dengan melakukan aksi sosial untuk mengirimkan sejumlah bantuan sembako kepada Ketua RW 07 Kel Tugu Selatan dan Ketua RW 08 Kelas Rawa Badak Selatan Kec. Koja Jakarta Utara pada Rabu, 24 Juni 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: