Alan Shearer Justru Puji Keputusan Erik ten Hag yang Tak Mainkan Ronaldo: Itu Keputusan Tepat!

Alan Shearer Justru Puji Keputusan Erik ten Hag yang Tak Mainkan Ronaldo: Itu Keputusan Tepat!

Manajer Manchester United, Erik ten Hag, dinilai telah membuat keputusan tepat yang tak memainkan Ronaldo-Foto/Twitter/@manutd-

Ia mengatakan, ini menjadi keputusan berat bagi Erik ten Hag. Namun, ternyata keputusan tersebut sudah tepat karena MU bermain dengan baik dan meraih kemenangan.

"Manajer memiliki keputusan besar untuk dibuat dan ternyata itu adalah keputusan yang tepat."

"Ini adalah situasi yang sulit, kita berbicara tentang pemain terbaik di dunia, pemain terbaik yang pernah kita lihat."

"Ini membuat segalanya menjadi sulit bagi manajer," pungkas Shearer.

BACA JUGA:Jadwal MU Padat, Erik ten Hag Bakal Rotasi Ronaldo Cs Kontra 2 Tim London: Anda Perlu Melindungi Para Pemain

Di laga sebelumnya melawan Newcastle United, Ronaldo dimainkan sejak awal.

Sayangnya tak ada satu pun gol yang tercipta kendati mendapat banyak peluang.

Ronaldo juga menunjukkan sikap kekecewaannya karena digantikan oleh Marcus Rashford di menit 70'.

Dilalah, di pertandingan melawan Hotspurs pun Ronaldo kembali kecewa karena tak dimainkan.

BACA JUGA:Brentford vs Chelsea: N'Golo Kante Susul Pogba Absen Operasi Hamstring sampai Putaran Final Piala Dunia 2022

Reaksi Erik ten Hag

Sebelumnya Erik ten Hag memberikan reaksi atas sikap yang ditunjukkan Ronaldo, yang ngambek meninggalkan laga lebih awal.

Pernyataan Ten Hag mengacu kepada rencana yang sudah diungkap sebelum laga berlangsung. Ten Hag membutuhkan rotasi pemain.

Pasalnya, hingga akhir pekan ini MU harus bermain hanya berselang dua hari.

Setelah Hotspurs, MU akan bertandang ke Stamford Bridge untuk menantang Chelsea pada Sabtu, 22 Oktober 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads