Timnas Indonesia U-20 Vs Turki 1-2, Shin Tae-yong Sebut Kurang Antisipasi Serangan Balik

Timnas Indonesia U-20 Vs Turki 1-2, Shin Tae-yong Sebut Kurang Antisipasi Serangan Balik

Shin Tae-yong.-PSSI-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Pelatih Timnas Indonesia U-20 Shin Tae-yong mengungkap alasan anak asuhnya kalah saat lawan Turki U-20.

Disebutkan Shin Tae-yong, timnas Indonesia masih ada kekurangan dalam penyerangan saat menghadapi Turki U-20 tersebut.

Timnas Indonesia menelan kekalahan saat uji coba menghadapi Turki U-20 di Manavgat Ataturk Stadyumu, Rabu 26 Oktober 2022 dengan skor 2-1.

Pada pertandingan tersebut Shin Tae-yong merotasi pemain untuk memberikan menit bermain kepada pemain lainnya.

Shin Tae-yong mengatakan Timnas Indonesia U-20 menelan kekalahan tapi bermain dengan cukup baik.

"Memang kami kalah 1-2 dari Turki. Kami bermain cukup baik dan ini adaptasi melawan tim Eropa," kata Shin Tae-yong.

Ia mengatakan kekurangan pada pertandingan kali ini yakni pada lini serang dan kurang antisipasi pada serangan balik.

"Masalah memang dari penyerangan dan memang ada serangan balik dari laean yang harusnya kami siapkan antisipasi dengan baik," ujarnya.

Lebih lanjut ia juga yakin lolos dengan hasil drawing Piala U-20 yang berada di Grup A. 

"Kita bertemu dengan tuan rumah Uzbekistan, Irak dan Suriah. kalau kami persiapkan dengan baik, kami akan lolos dan saya yakin itu," jelasnya.

Menghadapi Turki U-20 merupakan uji coba tanding kedua yang dilakoni Timnas Indonesia U-20 di Turki.

Sebelumnya Timnas Indonesia U-20 meraih kemenangan atas Cakalliki Spor dengan skor 2-0, Senin 24 Oktober 2022 lalu.

Saat ini Timnas Indonesia U-20 sedang dalam pemusatan latihan di Turki dan Spanyol selama dua bulan. 

Pemusatan latihan (TC) tersebut bertujuan untuk mempersiapkan Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023 mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: