Liverpool Vs Napoli: Jurgen Klopp Khawatirkan Skuadnya

Liverpool Vs Napoli: Jurgen Klopp Khawatirkan Skuadnya

Jurgen Klopp Punya Taktik Baru di Liverpool-@liverpoolfc-Instagram

JAKARTA, DISWAY.ID-- Pelatih Liverpool Jurgen Klopp khawatir skuadnya akan kesulitan menghadapi Napoli pada musim ini yang performanya cukup bagus.

Liverpool akan menghadapi Napoli pada matchday keenam Liga Champions di Anfield Stadium, Rabu 2 November 2022, dini hari WIB

Liverpool bermodalkan kekalahan atas Leeds United pada pertandingan pekan ke-14 Liga Inggris 2022/2023 dengan skor 1-2. Bagaimana Napoli?

BACA JUGA:Klasemen Serie-A Pekan Ke-12: Napoli Nyaman di Puncak, Juventus Malah Papan Tengah

Tak hanya itu, Mo Salah dan kawan-kawan juga mengalami kekalahan pada pekan ke-13 Liga Inggris atas Nottingham Forest 1-0. Tentu, demikian ini membuat Jurgen Klopp semakin khawatir skuatnya saat lawan Napoli. 

Penurunan Performa ini membuat Jurgen Klopp khawatir dengan skuatnya jelang menghadapi Napoli di Anfield.

"Saat ini tidak 100 persen adil untuk menilai tim karena itu berarti skuat, tentu saja, karena kami tidak pernah memilikinya (Performa Baik)," kata Jurgen Klopp dilansir dari laman resmi klub.

Jurgen Klopp juga mengatakan tidak peduli untuk menang dengan skor besar yang terpenting bagi dirinya bisa lolos ke babak 16 besar.

"Hal terpenting adalah Anda bisa melewatinya dan lolos ke babak sistem gugur, ke babak 16 besar, dan itulah yang kami lakukan," tambahnya.

BACA JUGA:Hylo Open 2022: 5 Wakil Indonesia Bertanding di Babak 32 Besar Hari Ini

Jurgen Klopp mengatakan akan memperbaiki performa buruk Liverpool, tapi dengan pemainnya yang fisiknya juga mendukung.

"Kami harus melakukan perubahan yang tepat dan itulah yang akan kami lakukan, tetapi untuk itu kami perlu memiliki pemain yang memiliki kemampuan fisik untuk melakukannya," ujarnya.

Mantan pelatih Dortmund itu mengatakan Napoli saat ini dalam performa yang sangat bagus di Eropa.

"Saya pikir Napoli sedang dalam performa terbaiknya di Eropa. Begitulah, Mereka melakukannya dengan sangat baik," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: