Mohamed Salah Diklaim Cocok Main Bareng Kylian Mbappe dan Leo Messi di PSG

Mohamed Salah Diklaim Cocok Main Bareng Kylian Mbappe dan Leo Messi di PSG

Mohamed Salah berhasil membawa Liverpool mengatasi dominasi Man City dengan skor 1-0.-Liverpool FC -Disway.id

JAKARTA, DISWAY.ID - Mantan manajer tim nasional Prancis Raymond Domenech mengakui akan senang melihat Mohamed Salah bermain untuk Paris Saint-Germain (PSG)

Domenech yakin Mohamed Salah akan sangat cocok jika duet dengan Lionel Messi dan Kylian Mbappe.

Diketahui, Domenech yang melatih Prancis antara 2004 dan 2010, mengatakan sangat disayangkan pemain sayap Liverpool itu tidak akan tampil di Piala Dunia setelah tim Mesirnya kalah di kualifikasi terakhir melawan Senegal.

BACA JUGA:Mohamed Salah Unggah Foto Drogba Berdoa dengan Gestur Cara Islam, Resmi Jadi Mualaf?

BACA JUGA:Liverpool Gebuk Tottenham 2-1, Mohamed Salah Jadi Aktor Kemenangan

Salah membantu negaranya mengalahkan Belgia dalam pertandingan persahabatan pada hari Jumat tetapi sebagai gantinya akan bergabung dengan rekan satu timnya di The Reds dan Jurgen Klopp di Dubai.

Liverpool dilaporkan akan menghadapi Lyon dan AC Milan di Piala Super Dubai.

Salah berada di Dubai awal pekan ini saat ia dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Penggemar Tahun Ini di Globe Soccer Awards.

Melihat hal tersebut, Domenech yakin pemain berusia 30 tahun itu berada di level 'kelas dunia' dan dapat dipasangkan dengan bintang PSG Messi-Mbappe.

BACA JUGA:Jelang MU vs Liverpool, Mohamed Salah Bisa 'Acak-acak' Duet Maguire-Martinez!

BACA JUGA:Mohamed Salah Akhirnya Teken Kontrak Baru di Liverpool, Jadi Pemain Termahal dalam Sejarah Klub

Maka dari itu Domenech ingin agar eks pemain AS Roma itu bisa bergabung dengan PSG secepatnya.

"Jika kita berbicara tentang Mohamed Salah, saya hanya bisa mengatakan dia kelas dunia,” kata Domenech dikutip dari MBC Masr.

"Semua penghargaan yang diperoleh Salah sepenuhnya layak. Sangat disayangkan dia tidak akan berpartisipasi di Piala Dunia 2022," sambungnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: