Media Luar Beri Hansamu Yama Sebuah Julukan, Sorotan Netizen Indonesia: Tendangan Jauh ke Bulan

Media Luar Beri Hansamu Yama Sebuah Julukan, Sorotan Netizen Indonesia: Tendangan Jauh ke Bulan

Hansamu Yama menjadi sorotan publik kendati bermain apik sepanjang laga Brunei vs Indonesia--

Ketujuh gol tersebut dicetak masing-masing lewat Syarian Abimanyu (20'), Dendy Sulistyawan (41'), Egy Maulana Vikri (69'), Ilija Spasojevic (60'), Ramadhan Sananta (68'), Marc Klok (86') dan Yakob Sayuri (90+2').

Berkat kemenangan itu, Timnas Indonesia kini menempati puncak klasemen sementara Grup A Piala AFF 2022 dengan torehan 6 poin dari dua pertandingan.

Sementara Brunei Darussalam yang menelan tiga kekalahan beruntun, makin terpuruk di dasar klasemen dengan nol poin.

Sebelumnya tim besutan Shin Tae-yong itu berhasil mengalahkan Kamboja dengan skor tipis 2-1.

Saat itu Shin Tae-yong menyoroti finishing atau penyelesaian akhir, memang menjadi kendala utama Timnas Indonesia di Piala AFF tahun ini.

Ketika menghadapi Kamboja beberapa hari lalu, pemain dari skuad Garuda juga melewatkan sejumlah peluang emas saat berhadapan satu lawan satu dengan kiper lawan.

Melihat performa timnya yang kurang maksimal, Shin Tae-yong sempat marah usai laga kontra Kamboja.

"Saya bersyukur tim menang tapi yang membuat saya marah adalah seluruh tim tidak tampil maksimal," ujar Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong mengkritik pemainya tidak bermain dengan hati.

“Kami tidak mencetak lebih banyak gol, sayang sekali pertandingan ini membuat saya marah,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads