Siapa yang Pantas Starter, Garnacho atau Antony? Legenda Arsenal Berpendapat Begini

Siapa yang Pantas Starter, Garnacho atau Antony? Legenda Arsenal Berpendapat Begini

Alejandro Garnacho menjadi pemain muda berpotensi-Foto/Twitter/Alejandro Garnacho-

MANCHESTER, DISWAY.ID -- Dua pemain muda Manchester United (MU), Alejandro Garnacho dan Antony menjadi sorotan legenda Arsenal, Ian Wright.

Mantan pemain yang mahir sebagai striker itu memberikan pendapat terkait performa kedua pemain asal Argentina dan Brasil itu.

Ia ditanya soal siapa yang paling pantas untuk starter dan menjadi pilihan utama Erik ten Hag.

BACA JUGA:Arsenal Makin Solid, Resmi Datangkan Bek Tengah Baru dari Klub Italia: Harganya Murah Meriah!

BACA JUGA:Performa Buruk! Lampard Didepak dari Everton

Ian Wright secara terang-terangan memilih Garnacho ketimbang Antony.

Ia beralasan, jika Antony belum mengeluarkan penampilan terbaiknya sejauh ini.

Sebagai informasi, Antony ditebus MU dari Ajax Amsterdam dengan mahar mencapai 100 juta Euro.

Hal tersebut menjadikan pemain kidal itu sebagai penjualan termahal klub asal Belanda itu.

BACA JUGA:Profil Lengkap Wout Weghorst, Sosok Tepat Pengganti Cristiano Ronaldo di MU? Catatan Golnya Berbicara

BACA JUGA:Menang 3-2 dari Manchester United, Bukayo Saka: Jangan Jemawa!

Namun Antony dianggap belum berada pada performa maksimal, khususnya pasca mendapat kritik pedas dari Paul Scholes.

Aksi memutar-mutar Antony sempat dicerca karena dinilai bukan tindakan yang tepat.

Usai dikritik, Antony sempat tak bermain beberapa pertandingan. Tampaknya mentalnya kena.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads