Gempa M 5,4 Guncang Papua, Sampai Timbulkan Longsor Besar yang Cukup Mengerikan!

Gempa M 5,4 Guncang Papua, Sampai Timbulkan Longsor Besar yang Cukup Mengerikan!

Gempa Bumi Besar Terjadi di Barat Laut Tiongkok-Foto/Freepik/Wirestock-

JAKARTA, DISWAY.ID - Kabupaten Keerom, Provinsi Papua diguncang gempa bumi berkekuatan magnitudo (M) 5,3.

Gempa tersebut memiliki kedalaman sekitar 10 kilometer (km) pada Kamis, 9 Februari 2023.

Kabar guncangan gempa di Papua itu dikonfirmasi langsung oleh BMKG lewat akun Twitter resmi mereka.

BACA JUGA:Erdogan Tolak Kritik Atas Respons Lambat Pasca Gempa Turki: 'Tidak Mungkin Siap Hadapi Bencana Seperti Ini'

"Gempa Magnitudo: 5,3," cuit BMKG.

BMKG menjelaskan bahwa gempa bumi tersebut terjadi sekira pukul 13.28 WIB atau 15.28 WIT.

Lokasi gempa bumi di Papua itu memiliki titik koordinat 2.61 derajat lintang selatan dan 140.63 derajat bujur timur.

Diketahui bahwa pusat gempa Papua berada di laut kedalaman 82 kilometer arah barat laut Keerom-Papua dengan kedalaman 10 kilometer.

"Pusat gempa berada di di kedalaman 10 Km," terang BMKG.

BACA JUGA:Update! WNI Ibu dan Anak Dilaporkan Meninggal Dunia Dampak Gempa Turki-Suriah, Jasad Korban Ditemukan di Lokasi Ini

"Disclaimer: Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data," lanjut BMKG.

Menurut informasi yang beredar di Twitter, gempa bumi di Papua itu sampai memicu terjadinya tanah longsor yang cukup mengerikan.

"Dis! Stay safe yang di papua, jayapura gempa gede banget sampe longsor," tulis akun Twitter @AREAJULID.

Meski demikian masih belum diketahui secara pasti apakah ada kerusakan atau korban jiwa dari peristiwa itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads