Dinar Candy Beberkan Sosok Pria yang Sedang Dekat Dengannya: Followers-nya Hampir 6 Juta!
Dinar Candy--
JAKARTA, DISWAY.ID - DJ seksi Dinar Candy membuat pengakuan bahwa ia tengah dekat dengan seorang pria pasca putus dari Ridho Ilahi.
Dinar Candy membantah bahwa dirinya sudah berpacaran, tapi ia tak menampik bahwa saat ini sedang dekat dengan seorang pria.
"Lagi nih lagi ada, tapi baru dekat aja," ujar Dinar Candy di Senayan, Jakarta Pusat pada Jumat, 17 Maret 2023.
BACA JUGA:Siva Aprilia Sebut Dinar Candy Cuma Artis Modal Sensasi: 'Emang Iya Ya Guys?'
Wanita berusia 29 tahun itu tidak menyebutkan siapa nama pria yang sedang dekat dengannya.
Hanya saja ia memberikan ciri-ciri pria itu, salah satunya yaitu bekerja di dunia hiburan Tanah Air.
Kemudian Dinar Candy memberitahu bahwa ia bisa dekat dengan pria ini karena awalnya pernah bekerja sama dalam satu project yang sama.
"Awalnya satu project-an dulu, awalnya saling bully tapi tiba-tiba jadi dekat," paparnya.
Apalagi, kata Dinar Candy, ia dengan sosok pria ini punya banyak kesamaan sehingga tak sulit untuk bisa dekat.
"Kok nakalnya sama ya, kayak kelakuannya mirip," pungkasnya.
Selain ciri-ciri di atas, Dinar Candy juga mengungkapkan petunjuk lain dari pria yang sedang ia dekati ini.
"Sosmed dia tuh followers-nya hampir 6 juta, Yah awalnya saling bully terus pada gemes netizennya," tukas Dinar.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: