Jakarta Hujan, Tangerang Berawan? Pantau Prakiraan Cuaca Jabodetabek Hari Ini, Jumat 31 Maret 2023

Jakarta Hujan, Tangerang Berawan? Pantau Prakiraan Cuaca Jabodetabek Hari Ini, Jumat 31 Maret 2023

Prakiraan Cuaca BMKG Jabodetabek, Senin 11 Desember 2023-anncapicture-Pixabay

JAKARTA, DISWAY.ID - Cek prakiraan cuaca di Jabodetabek pada hari ini, Jumat 31 Maret 2023.

Prakiraan cuaca yang akan dibahas sudah berdasarkan informasi resmi yang diambil dari dari Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

Simak, berikut ini akan kami bahas informasi resmi terkait prakiraan cuaca di Jabodetabek:

BACA JUGA:Prakiraan Cuaca DKI Jakarta dan Sekitarnya Hari Ini, Jumat 24 Maret 2023: Nyaris Semua Cerah-Berawan

DKI JAKARTA

Wilayah Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu diperkirakan bakal mengalami cuaca yang berawan hingga berawan tebal sepanjang hari.

Wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur cuaca diperkirakan berawan sedang hingga berawan tebal pada pagi, malam hingga dini hari.

AKan tetapi pada saat siang hari ada potensi turun hujan dengan intensitas ringan.

BACA JUGA:Jutaan Ikan Mati di Australia, Cuaca Pengaruhi Kadar Oksigen Air

BEKASI

Bekasi, Jawa Barat pada tanggal 31 Maret 2023, terpantau mengalami cuaca berawan pada pagi pukul 07:00 WIB hingga 10:00 WIB.

Namun diprediksi turun hujan pada siang sampai sore hari dengan suhu 24°C-32°C dan kelembapan 90 persen.

Depok dan Bogor hari ini berpotensi hujan dengan intensitas ringan pada siang hari, sedangkan pada pagi, malam hingga dini hari kondisi cuaca berawan.

BACA JUGA:Perkiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Akan Mengalami Hujan, BMKG Ungkap Wilayah yang Terdampak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: