AS Roma vs Feyenoord, Peluang Membalik Nasib Tim Arne Slot di Liga Eropa

AS Roma vs Feyenoord, Peluang Membalik Nasib Tim Arne Slot di Liga Eropa

AS Roma merayakan gelar Juara Liga Eropa 2022.-Reuters-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Laga AS Roma vs Feyenoord di leg kedua Liga Eropa 2022/2023 akan digelar di Stadion Olimpico, Italia, Kamis 20 April 2023.

Otoritas lokal di Italia melarang fans Feyenoord menghadiri laga perempat final Liga Europa tersebut.

Pertemuan AS Roma Vs Feyenoord merupakan hasil undian Drawing perempat final Europa League 2022/2023 di Nyon, Swiss, Jumat 17 Maret 2023. 

BACA JUGA:Respons Aji Santoso Saat Persija Berhasil Putus Rekor Buruk Atas Persebaya, Tapi...

Diketahui, AS Roma lolos ke babak perempat final usai menyingkirkan Real Sociedad di babak 16 besar.

Tim asuhan Jose Mourinho menang agregat 2-0 (2-0 kandang, 0-0 tandang).

Sedangkan Feyenoord mengeliminasi Shakhtar Donetsk. Feyenoord lolos ke perempat final dengan agegat telak 8-2 (1-1 tandang, 7-1 kandang).

Pada musim lalu, kedua klub baru saja bertemu. Saat itu AS Roma dan Feyenoord saling berhadapan di final perdana Conference League.

Di Albania AS Roma menang 1-0 lewat gol semata wayang Nicolo Zaniolo. Musim ini Feyenoord berkesempatan membalaskan dendam kepada AS Roma.


Pemain bek sayap Feyenoord, Tyrell Malacia-Istimewa-@tyrellmalacia

BACA JUGA:Insentif Pembelian Kendaraan Listrik Roda 4 dan Bus Berlaku Mulai April Ini

Peluang untuk membalikkan nasib pun di dapat pada ajang yang lebih bergengsi. Yakni Liga Europa yang setingkat di atas Conference League.

Baik Feyenoord dan Roma masih menunjukkan konsistensi di Eropa.

Terkait kursi pelatih dan komposisi pemain, informasinya tidak banyak berubah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: