TransNusa Klaim Waktu Tempuh Lebih Cepat, Layani Penerbangan Domestik dan Internasional

TransNusa Klaim Waktu Tempuh Lebih Cepat, Layani Penerbangan Domestik dan Internasional

Menjelang Lebaran 2023, TransNusa telah resmi beroperasi layani penerbangan domesitk dan luar negeri. -tabgkapan layar facebook transnusa-

Saat ini TransNusa sendiri telah melayani tiga wilayah tujuan domestic dan satu penerbangan internasional.

Adapun tiga wilayah tersbeut antara lain Jakarta, Yogyakarta dan Denpasar, sedangkan penerbangan internasional adalah Kuala Lumpur.

BACA JUGA:Gary Neville Kecam Penampilan David De Gea dan Harry Maguire Vs Sevilla: 'Saya Tak Suka!'

BACA JUGA:Katalog Promo JSM Indomaret Paling Baru Hari Ini, Jumat 21 April 2023: Serbu Diskon Minyak dan Telur Ayam

Dengan adanya COMAC ARJ21-700 akan menjadi salah satu salah satu langkah strategis TransNusa dalam menghadirkan peremajaan armada yang sekaligus mendukung ekspansi bisnis penerbangan berkonsep LCC (Low Cost Carrier).

Pada bagian kabin, COMAC ARJ21-700 TransNusa memiliki konfigurasi 3-2 lorong tunggal (single aisle) dengan kapasitas 95 kursi dan menghadirkan interior modern serta futuristik.

Salah satu kelebihan dari kabin ARJ21-700 TransNusa adalah kenyaman yang dilengkapi dengan kursi dengan desain ergonomis, serta jarak antar kursi (seat pitch) yang luas.

Selain itu, pesawat ini juga menyediakan ruang penyimpanan bagasi (compartment) yang cukup luas sehingga memudahkan penumpang mengatur barang bawaan.

BACA JUGA:300 Ribuan Penumpang Kereta Mudik Via Gambir dan Senen Sejak H-10 Lebaran

BACA JUGA:Libur Lebaran, Ini Titik Wisata di DKI Jakarta yang Akan Diterapkan Rekayasa Lalu Lintas

Sebenarnya TransNusa sendiri telah beroperasi pada 2019 dengan salah satu rute penerbangan Kertajati - Lampung pulang pergi.

Sayangnya penerbangan tersebut terhendti akibat Pandemi Covid-19 dan saat ini TransNusa kembali mengeliat dengan menghadirkan 3 tujuan penerbangan yang dikenal cukup padat.

Sedangkan harga tiket TransNusa terbilang cukup bersaing di mana harga tiket Jakarta Bali hanya Rp 700 ribuan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: