Libur Lebaran 2023 Selesai, Samsat Polda Metro Jaya Dibuka Kembali

Libur Lebaran 2023 Selesai, Samsat Polda Metro Jaya Dibuka Kembali

Libur Lebaran 2023 Selesai, Samsat Polda Metro Jaya Dibuka Kembali-NTMC-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Setelah libur lebaran 2023 selesai, Pelayanan Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Polda Metro Jaya telah dibuka kembali pada hari Rabu 26 April 2023 kemarin.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Latif Usman mengatakan dibukanya kembali pelayanan Samsat pasca libur atau cuti Lebaran 2023.

BACA JUGA:Thomas Doll Girang Perkembangan Mental Pemain Persija Baik, Targetkan Juara Liga 1 2023/2024

“(Pelayanan) Sudah buka seperti biasa,” ujar Latif dalam keterangannya, Kamis 27 April 2023.

Latif menyebutkan bahwa pelayanan yang telah dibuka kembali tersebut baru melayani sekitar 30 persen masyarakat yang datang mengurus administrasi kendaraannya.

“Sudah ya sekitar 30 persen masyarakat,” tambahnya.

BACA JUGA:Reino Barack Izinkan Syahrini Manggung Lagi Usai 4 Tahun Vakum

Diberitakan sebelumnya, Polda Metro Jaya meliburkan kegiatan pelayanan Sistem Administrasi Satu Atap (Samsat) selama sepekan ke depan terkait dengan libur atau cuti Lebaran 2023.

“Tanggal 19 April sampai 25 April, Satpas dan Samsat libur,” ujar Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Latif Usman dalam keterangannya dikutip Rabu 19 April 2023 lalu.

BACA JUGA:Jakbar Tak Aman, Pemuda 19 Tahun Tewas Dibacok Sekelompok Orang Tak Dikenal, Apa Motifnya?

Latif menuturkan, penetapan liburnya pelayanan Samsat tersebut merupakan penyesuaian atas pelaksanaan libur nasional dan juga cuti bersama terkait dengan Hari Raya Idulfitri atau Lebaran 2023.

Lebih lanjut, Latif menyebutkan bahwa liburnya pelayanan dimulai hari ini dan Samsat akan kembali dibuka setelah selesainya libur dan cuti bersama Lebaran 2023.

BACA JUGA:OPM Didirikan Oleh Belanda Untuk Memecah Indonesia, Nicolaas Jouwe: Saya Diperintah Membuat Bendera Bintang Kejora

“Sebagaimana keputusan dari Kantor Samsat, itu nanti tanggal 19 sampai 25 libur pelayanan,” tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: