Dahlan Iskan Takjub Syekh Panji Gumilang Manfaatkan Tenaga Ahli Al-Zaytun Bangun 2 'Kapal Nabi Nuh'
Dahlan Iskan mengunjungi Ponpes Al-Zaytun. Di sana eks Menteri BUMN melihat proses pembuatan kapal besar berukuran 600 gross ton.-Foto/Adun Sastra/Radar Cirebon-
INDRAMAYU, DISWAY.ID -- Di tengah gempuran berita miring Pondok Pesantren Al-Zaytun, ternyata ada karya cukup mengejutkan.
Ya, pimpinan Ponpes Al-Zaytun Panji Gumilang dikabarkan tengah menyelesaikan proyek 'Kapal Nabi Nuh'.
Kapal tersebut punya ukuran sebesar 600 GT (gross ton). Melihat langsung proyek ini, Dahlan Iskan sampai takjub.
BACA JUGA:KAI Akhirnya Hapus Aturan Syarat Vaksin untuk Naik Kereta Jarak Jauh, Tapi...
Komisari Disway.id itu punya kesempatan emas kala mengunjungi Al-Zaytun diperlihatkan proses pengerjaan 'Kapal Nabi Nuh' itu.
Syekh Panji Gumilang, begitu sapaan populernya di tengah para santri, mengklaim jika kapal tersebut dikerjakan sendiri.
"Sampai masang fiber, anak-anak yang mengerjakan," kata Panji Gumilang kala ditanya Dahlan Iskan.
Mencengangkannya, bukan hanya satu proyek, tetapi terdapat dua proyek pembuatan 'Kapal Nabi Nuh' di Indramayu.
BACA JUGA:Top Up Saldo PayPal dengan Aman Menggunakan Payor
Dahlan Iskan pun 'melongo', semakin penasaran bagaimana proses pengerjaan ini dilakukan.
Dengan entengnya Panji Gumilang meyakinkan jika proses pembanguan kapal ikan ini dibuat oleh tenaga ahli Al-Zaytun.
"Kita buat sendiri. Apa susahnya?" cetus Syekh Panji Gumilang. "Ada ahli-ahlinya?" sambut Dahlan semakin penasaran.
Ia mengatakan, kedua kapal sudah dibangun selama 1,5 tahun dan akan digunakan untuk menangkap ikan.
Panji Gumilang pun kembali menegaskan, ia tak memerlukan tenaga ahli luar untuk mengerjakan proyek kapal ini.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: Radar Cirebon