Jatuh di Italia, Marc Marquez Salahkan Sirkuit Mugello Kotor

Jatuh di Italia, Marc Marquez Salahkan Sirkuit Mugello Kotor

Marc Marquez juga disebut-sebut telah dihubungi oleh Ducati selain isu perpindahan pembalap di pertengan MotoGP 2023.-Foto/MotoGP-

MUGELLO, DISWAY.ID -- Marc Marquez terjatuh saat balapan MotoGP Italia 2023, Minggu, 12 Juni 2023, baru berjalan enam lap.

Sudah enam seri MotoGP 2023 rider Repsol Honda itu belum meraih poin.

Tercatat, Marquez hanya meraih 15 poin dari Sprint Race sejak comeback dari cedera di awal musim.

BACA JUGA:Hasil MotoGP Italia 2023: Bagnaia Menang, Marquez 'Gatot' Lagi, Mugello is Red!

Dalam keterangannya Marquez mengaku tak punya power untuk bertarung dengan ban soft.

"Saya sudah mencoba mengontrol balapan. Saya masuk ke lintasan dengan ban soft, tapi saya tak bisa menyerang," kata Marquez, dikutip dari Crash.

Terkait crash yang dialami juara dunia MotoGP enam kali, Marquez mengaku heran.

Ia tak tahu kenapa bagian depan motor kehilangan grip. Apalagi, saat lap pertama Honda RC213V bergetar parah.

BACA JUGA:Francesco Bagnaia Amankan Pole Position di GP Mugello

"Bagian depan getar parah. Itu sudah terjadi sejak lap pertama, aku nyaris terkunci di turn 10. Jujur saya tak mengerti," beber Marquez.

Marquez mengatakan, masalah ini mirip ketika kecelakaan besar melibatkan Miguel Oliveira di Portimao.

"Masalahnya mirip seperti di Portimao," jelas Marquez.

Kendati begitu Marquez mengakui jika ia sendiri memang melakukan kesalahan.

BACA JUGA:Marc Marquez Beri Jawaban Telak untuk Vinales Usai Disebut 'Penjilat' Ban: Pembalap Lain Mana Bisa Slipstream Begitu!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: