Tips Riasan Sederhana Usia 40-an, Simple dan Tetap Menawan
Tips riasan sederhana untuk usia 40 an-Makeup/ilustrasi/freepik-
Anda yang sudah berusia lebih dari 40 tahun sangat dianjurkan menggunakan concealer dengan konsistensi lebih cair.
Cara menggunakan concealer pun sangat mudah. Anda hanya perlu mengaplikasikannya di bagian dalam area bawah mata.
Dengan demikian, warna gelap yang ada di area tersebut akan tertutupi secara sempurna setelah Anda menggunakan concealer.
2. Pakai blush on
Usai dibaurkan alas bedak, wajah akan cenderung terlihat hampa tanpa dimensi.
Guna mengembalikan kehidupan pada wajah Anda, maka jangan pernah lupa untuk menggunakan blush on. Anda bisa memilih blush on yang memiliki warna paling mendekati dengan warna alami kulit Anda.
Untuk teknik pengaplikasiannya, sapukanlah blush on pilihan Anda di bagian atas tulang pipi dengan arah sapuan ke atas agar wajah terlihat lebih kencang dan muda.
3. Buat alis dengan bentuk yang simple
Alis terbukti mampu mempertegas tampilan wajah.
Namun, alis dengan bentuk yang sederhana lebih cocok untuk para wanita usia 40-an alih-alih alis berbentuk heboh.
Hal ini bertujuan untuk menampakkan definisi wajah tanpa menghilangkan kesan alaminya.
Isilah alis Anda dengan pensil alis yang memiliki warna sedikit lebih terang dari warna alis asli Anda untuk membuatnya terlihat penuh tanpa menambah kedalaman.
Hindari produk alis yang memiliki warna gelap dan formula yang pekat jika tak ingin wajah Anda terlihat lebih tua.
4. Pilih eyeshadow yang sederhana
Eyeshadow bold memang terkesan berani dan mencolok, namun tampilan eyeshadow demikian terlihat kurang pas untuk dipakai oleh wanita usia 40-an.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: