Jokowi Akui Belum Ada Jadwal Bertemu Mentan SYL

Jokowi Akui Belum Ada Jadwal Bertemu Mentan SYL

Presiden Jokowi telah menerima surat pengunduran diri Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, Jumat 6 Oktober 2023-Jokowi dan Syahrul Yasin Limpo/Dokumentasi-Instagram/@syasinlimpo

JAKARTA, DISWAY.ID-Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengaku belum bertemu dengan Syahrul Yasin Limpo, usai mundur dari jabatannya sebagai Menteri Pertanian (Mentan).

"Belom, belom, belom (bertemu), kemudian baru diatur, tanyakan ke Pak Mensesneg (Pratikno) aja," kata Jokowi di Istana Merdeka, Jumat 6 Oktober 2023.

Jokowi mengatakan dirinya akan bertemu dengan Syahrul jika sudah dijadwalkan. 

BACA JUGA:Presiden Terima Surat Pengunduran Diri SYL, Tunjuk Kepala Bapanas jadi Plt Menteri Pertanian

BACA JUGA:Syahrul Yasin Limpo Mundur dari Jabatan Menteri Pertanian, Surat Diserahkan ke Mensetneg

"Kalau sudah dijadwalkan saya terima," kata Jokowi.

Sebelumnya, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) menemui Menteri Sekretaris Negara Pratikno di Gedung Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta, Kamis, 5 Oktober 2023.

SYL menemui Pratikno didampingi koleganya di Kabinet dan di partai yakni Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya.

Menteri Sekretaris Negara Pratikno pun menyatakan telah menerima surat permohonan dari Syahrul untuk bertemu presiden pada Kamis kemarin. 

Namun, belum ada waktu yang pas. Sehingga, Pratikno akan mencari waktu pada hari ini, Jumat, 6 Oktober 2023.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: