Buntut Kecelakaan Kerja, Pimpro Normalisasi Kali di Tangsel Diamankan, Kapolsek Pondok Aren Buka Suara

Buntut Kecelakaan Kerja, Pimpro Normalisasi Kali di Tangsel Diamankan, Kapolsek Pondok Aren Buka Suara

Polisi pastikan tidak benar terkait kabar diamankannya pimpinan proyek normalisasi kali di Pondok Aren yang terjadi kecelakaan tewaskan satu orang.-Istimewa-

TANGSEL, DISWAY.ID - Polisi pastikan tidak benar terkait kabar diamankannya pimpinan proyek normalisasi kali di Pondok Aren yang terjadi kecelakaan tewaskan satu orang.

Kapolsek Pondok Aren, Kompol Bambang Askar Sodiq mengatakan berita tersebut adalah hoax.

"Ada banyak media dengan berita yang hoax, ada yang ngomong sudah mengamankan Pimpro, itu salah satunya yang hoax," katanya kepada awak media, Minggu 8 Oktober 2023.

Dituturkannya, sejauh ini pihaknya hanya mengamankan eksavator sebagai barang bukti.

BACA JUGA:Pengakuan Saksi Mata saat Robohnya Tembok di Proyek Normalisasi Kali Tangsel: Getaran Eksavator!

Diketahui sempat beredar kabar bahwa pimpro proyek tersebut diamankan polisi lantaran kecelakaan kerja yang terjadi.

Sedangkan, polisi sebut pekerja proyek normalisasi kali di Pondok Aren tidak dibekali alat pelindung kerja.

Kapolsek Pondok Aren, Kompol Bambang Askar Sodiq mengatakan para pekerja tidak dibekali alat pelindung kerja.

"Secara di lapangan tadi para korban tidak dibekali dengan alat pelindung diri sebagaj prasyarat dalam mengutamakan keselamatan kerja," katanya kepada awak media, Sabtu 7 Oktober 2023.

BACA JUGA:Satu Orang Meninggal di Proyek Normalisasi Kali, Pemkot Tangsel Angkat Bicara

Pihaknya juga mengamankan beberapa barang bukti dalam kejadian tersebut.

"Eksavator yang pasti (Diamankan, red)," imbuhnya.

Sedangkan dugaan runtuhnya tembok yang sebabkan seorang warga tewas dalam proyek normalisasi kali di Pondok Aren, Tangerang Selatan diduga lantaran getaran eksavator.

"Sementara kita duga disebabkan getaran dari eksavator menyebabkan tembok diatasnya runtuh yang menimpa  pekerja yang ada di bawahnya," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: