Ajudan Ketua KPK Diperiksa Hari Ini, Terungkap Identitasnya

Ajudan Ketua KPK Diperiksa Hari Ini, Terungkap Identitasnya

Ajudan atau adc Ketua KPK, Firli Bahuri bernama Kevin Egananta bakal diperiksa Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditkrimsus) Polda Metro Jaya.-Rafi Adhi Pratama-

JAKARTA, DISWAY.ID - Seorang ajudan atau adc Ketua KPK, Firli Bahuri bakal diperiksa Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditkrimsus) Polda Metro Jaya.

Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirkrimsus) Polda Metro Jaya, Kombes Ade Safri Simanjuntak mengatakan yang bersangkutan diperiksa dalam dugaan pemerasan oleh pimpinan KPK pada mantan Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo.

"Betul," katanya membenarkan saat ditanyai mengenai hal tersebut, Jumat 13 Oktober 2023.

BACA JUGA:KPK Tangkap Mentan Syahrul Yasin Limpo di Apartemen Wilayah Jaksel

Kemudian, Kevin disebut bakal diperiksa pukul 10.00 WIB.

"10.00 WIB," jelasnya.

Terungkap, ajudan Firli Bahuri yang diperiksa tersebut yaitu bernama Kevin Egananta.

Pegawai KPK ini diagendakan diperiksa dalam dugaan kasus pemerasan oleh pimpinan KPK yang sehari sebelumnya tidak datang penuhi panggilan Ditkrimsus Polda Metro Jaya.

Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirkrimsus) Polda Metro Jaya, Kombes Ade Safri Simanjuntak mengatakan pegawai tersebut mangkir dari panggilan.

"Yang bersangkutan tidak hadir dalam pemeriksaan hari ini (12/10)," katanya kepada awak media, Kamis malam 12 Oktober 2023.

BACA JUGA:Ajudan Ketua KPK Firli Bahuri Dijadwalkan Ulang Diperiksa PMJ Besok

Karyawan itu kemudian mengajukan penjadwalan pemeriksaan ulang.

"Melalui surat yang dibawa oleh pegawai Biro Hukum KPK memohon penundaan pemeriksaan dengan alasan mengikuti giat dinas yang sudah terjadwal sebelumnya," ujarnya.

Pemeriksaan terhadap karyawan KPK tersebut akan direncanakan kembali pada Senin (16/10) mendatang.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads