Irjen Imam Widodo Resmi Jadi Dankorbrimob Polri
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo resmi melantik sejumlah pati di Mabes Polri, Rabu, 18 Oktober 2023-Dok. Humas Polri-
JAKARTA, DISWAY.ID - Irjen Pol Imam Widodo resmi menjadi Komandan Korps Brimob (Dankorbrimob) Polri.
Imam menggantikan posisi Komjen Anang Revandoko yang kini memasuki masa pensiun.
Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia Irjen Dedi Prasetyo mengatakan upacara pelantikan ini digelar di Gedung Rupatama, Mabes Polri, Rabu, 18 Oktober 2023 yang dipimpin langsung Kapolri Jenderal Listyo Sigit dan diikuti oleh seluruh pejabat utama (pju).
"Ya betul (ada sertijab), dipimpin Kapolri dan dihadiri seluruh PJU (pejabat utama)," kata Dedi saat dikonfirmasi, Rabu, 18 Oktober 2023.
BACA JUGA:Kapolrestabes Semarang Hari Ini Diperiksa, Dugaan Pemeresan Pimpinan KPK
Selain Dankorbrimob, Kapolri juga melantik lima Kapolda yang dimutasi sebagaimana berdasarkan surat telegram Kapolri nomor ST/2360/X/KEP./2023, yang terbit Sabtu, 14 Oktober 2023.
"Hari ini sertijab Dankor Brimob, Kapolda Jatim, Kaltim, Kalteng, NTB dan Bangka Belitung," ujar Dedi.
"Untuk Banten belum disertijabkan karena masih menunggu," sambungnya.
Diketahui, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merotasi sejumlah perwira tinggi (pati) dan perwira menengah (pamen) Polri.
Dalam surat telegram dengan nomor ST/2360/X/KEP./2023. Dalam telegram itu, 55 personel dilakukan mutasi dan rotasi jabatan.
BACA JUGA:Cukur Brunei Darusallam 6-0, Ranking FIFA Timnas Indonesia Naik 1 Tangga
Diantaranya adalah 6 kapolda. Adapun 6 Kapolda yaitu Kapolda Jawa Timur (Jatim), Kapolda Kalimantan Timur (Kaltim), Kapolda Kalimantan Tengah (Kalteng) Kapolda Nusa Tenggara Barat (NTB), Kapolda Kepulauan Bangka Belitung (Babel), dan terakhir Kapolda Banten.
Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan membenarkan perihal surat telegram mutasi dan rotasi jabatan. Menurutnya, mutasi dan rotasi di tubuh Polri merupakan hal yang biasa.
"Mutasi dan rotasi adalah proses alamiah di organisasi dalam rangka meningkatkan kinerja, tour of duty dan area," kata Ramadhan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: