Xiaomi Meluncurkan Model Laptop Redmi Book 14 dan 16, Ditenagai Prosesor Intel Core Generasi 13

Xiaomi Meluncurkan Model Laptop Redmi Book 14 dan 16, Ditenagai Prosesor Intel Core Generasi 13

Xiaomi telah meluncurkan model laptop Redmi Book 14 dan 16 (2024) terbaru di Tiongkok-Tangkapan Layar/beebom-

JAKARTA, DISWAY.ID - Xiaomi telah meluncurkan model laptop Redmi Book 14 dan 16 (2024) terbaru di Tiongkok.

Selain seri Redmi K70, Redmi Watch 4, dan Buds 5 Pro, perusahaan juga mengumumkan model Redmi Book 14 dan 16 (2024) pada Rabu lalu, 29 November 2023.

Laptop ini ditenagai oleh prosesor Intel Core generasi 13, menjalankan Windows 11, dan hadir dengan integrasi HyperOS. 

BACA JUGA:Siap-siap, Ponsel iQOO 12 dengan 'e-sport chip' Segera Meluncur 7 Desember 2023, Ini Bocoran Spesifikasinya

BACA JUGA:Tecno Spark 20 Bikin Ketar Ketir Apple, Meluncur dengan 'Dynamic Island' Mirip iPhone 14 Pro

Model Redmi Book 14 dan 16 (2024) ditenagai oleh chipset Intel Core i5-13500H Generasi ke-13 yang dipadukan dengan grafis Intel Iris Xe. 

Redmi Book 14 dan 16 (2024) mendapatkan RAM LPDDR5 hingga 16GB dan penyimpanan SSD PCIe 4.0 hingga 1TB. 

Laptop ini juga sudah diinstal sebelumnya dengan Windows 11 dan mendukung Dolby Vision dan Dolby Atmos.

Varian penyimpanan 16GB RAM + 512GB dari Redmi Book 14 2024 dibanderol dengan harga mulai dari 4199 yuan atau sekitar Rp 9,2 juta, sedangkan opsi 16GB + 1TB dijual dengan harga  4499 yuan sekitar Rp 9,8 juta.

Sebaliknya, Redmi Book 16 2024 dibanderol dengan harga mulai dari 4399 yuan atau sekitar sekitar Rp 9,6 juta dan 4699 yuan atau sekitar Rp 10,2 juta untuk varian 16GB + 512GB dan 16GB + 1TB.

BACA JUGA:Cara Membuat Spotify Wrapped 2023, Mudah dan Cepat, Bisa Lewat Web Sampai HP!

BACA JUGA:Akun Google Tidak Aktif bakal Dihapus Minggu Ini

Ditawarkan dalam pilihan warna Starlight Silver, Redmi Book 14 2024 dijual di China melalui situs resmi Xiaomi.

Redmi Book 16 2024 tersedia dalam warna Star Grey dan akan mulai dijual mulai 1 Desember.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: