Gerakan Menanam Cabai Baru Digiatkan di 61 Kabupaten/Kota

Gerakan Menanam Cabai Baru Digiatkan di 61 Kabupaten/Kota

Cabai yang ditanam KRPL Mata Air Lentera berbuah lebat.-Lailiyah Rahmawati/Harian Disway-

Sementara itu, dalam paparannya Direktur Statistik Harga Badan Pusat Statistik (BPS) Windhiarso Ponco Adi Putranto mengungkapkan, secara historis Cabai Merah dan Cabai Rawit memang selalu menjadi penyumbang inflasi pada Bulan Desember dalam 3 tahun terakhir.

BACA JUGA:Tim Hukum AMIN Yakin Indra Charismiadji Tak Bersalah: Makanya Kami Angkat Jadi Jubir

Dirinya juga menyebutkan sejumlah Kota yang mengalami inflasi tertinggi akibat harga Cabai Merah dan Cabai Rawit pada Desember 2022.

Misalnya kota dengan Inflasi Tertinggi akibat Cabai Merah pada Desember 2022 yakni Kota Ambon, Merauke, Pematang Siantar, Gunungsitoli, Sumenep, Medan, Dumai, Tual, Pekanbaru, dan Padangsidimpuan.

Sementara Kota yang mengalami Inflasi Tertinggi akibat Cabai Rawit pada Desember 2022 yakni Kota Metro, Pematang Siantar, Kupang, Merauke, Gunungsitoli, Sibolga, Medan, Bandar Lampung, Dumai, dan Padang.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: