Tampilkan Puluhan Selebriti Nasional, Merah Meriah Sportainment Dihadiri Lebih dari 5.000 Penonton, Thariq: Mari Bersenang-senang Bersama
Merah Meriah Sportainment boyong belasan selebriti, dihadiri lebih dari 5000 penonton-Dok. Merah Meriah Sportainment-Dok. Merah Meriah Sportainment
JAKARTA, DISWAY.ID - Istora Senayan menjadi saksi gelaran akbar Merah Meriah Sportainment.
Meskipun acara dimulai pukul 13.00 WIB, Merah Meriah telah menarik perhatian para pengunjung Gelora Bung Karno yang memenuhi area Istora Senayan sejak pagi.
Lebih dari 5.000 penonton memeriahkan acara Merah Meriah Sportainment untuk menyaksikan selebriti Tanah Air yang memberikan pertunjukan memukau di lapangan badminton.
Dibagi ke dalam dua tim, tim Merah yang terdiri dari Pinka Haprani, Thariq Halilintar, Fuji An, Fadly Faisal, Alam Ganjar, Frederika Cull, Iben, Eca Aura, Meyden, dan Praz Teguh akan berhadapan dalam 5 pertandingan melawan tim Putih yang terdiri dari Marsha Aruan, Sitha Matino, Bastian Steel, Jeffry Reksa, Livy Renata, Harris Vriza, Vilmei, Ibnu Wardani, Elina Joerg, dan Atap.
"Saya seneng banget melihat antusias para penonton Merah Meriah Sportainment yang hadir hari ini, baik untuk yang mendukung artis favorit mereka, maupun mereka-mereka para penggemar acara sportainment. Saya yakin teman-teman artis di sini juga jadi bersemangat melihat Istora Senayan yang sudah penuh banget. Saya berharap kami semua di sini juga memberikan penampilan terbaik untuk menghibur para penggemar yang sudah hadir," ujar Thariq Halilintar.
BACA JUGA:Ariel NOAH Bolehkan Alleia Anata Pacaran Sama Anak Band? Begini Katanya
Tidak hanya dapat merasakan keseruan pertandingan badminton suguhan para selebriti Tanah Air, penonton yang sudah hadir di Istora Senayan juga dihibur oleh penampilan musik dari dua band yang namanya telah dikenal sejak lama seperti The Changcuters dan Vierratale.
Membuka ajang sportainment kali ini, The Changcuters menampilkan performa luar biasa membangkitkan atmosfer Istora Senayan melalui lagu-lagunya seperti Hijrah Ke London dan juga I Love U Bibeh. Vierratale juga tampil dengan performa all out, membangkitkan nostalgia melalui lagu-lagunya.
Excitement mencapai puncaknya ketika ada kejutan khusus yang datang dari penyanyi papan atas Indonesia, Once Mekel, yang memeriahkan suasana dengan penampilan istimewa.
Respon positif dari penonton dan selebriti turut memperkaya pengalaman unik ini.
BACA JUGA:5 Gaya Selebriti di Karpet Merah Critics Choice Awards 2024, Mana Paling Keren?
"Responnya positif baik dari penonton dan teman-teman selebriti yang turut serta dalam acara ini. Merah Meriah Sportainment tidak hanya menciptakan momen olahraga yang berkesan, tetapi juga memberikan ruang bagi semua orang untuk bersenang-senang dan menikmati kegembiraan bersama-sama," tambah Thariq.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: