Siapkan Budget! Samsung Galaxy A35 dan A55 Siap Meluncur, Cek Harganya
Siapkan Budget! Samsung Galaxy A35 dan A55 Siap Meluncur, Cek Harganya-iTechData-YouTube Channel
BACA JUGA:Mengenal Fitur Google Circle to Search, Tersedia di Samsung Galaxy S4 Series
Dan dengan penyimpanan internal yang luas, yaitu 128GB dan 256GB, Anda bisa menyimpan segala macam file tanpa khawatir kehabisan ruang.
Tak hanya itu, Samsung Galaxy A35 5G dilengkapi dengan tiga kamera belakang yang hebat, yaitu kamera utama 50MP, kamera ultrawide 8MP, dan kamera makro 2MP.
Khusus untuk Galaxy A55 5G juga menyajikan konfigurasi serupa dengan tambahan kamera ultrawide 12MP yang memberikan sudut pandang yang lebih luas untuk mengabadikan momen penting dalam hidup Anda. Kualitas foto dan videonya akan luar biasa.
Dari segi daya, Galaxy A35 5G dan A55 5G memiliki kapasitas baterai sebesar 5000mAh untuk memastikan kebutuhan daya Anda terpenuhi sepanjang hari.
BACA JUGA:Segini Rincian Harga Samsung Galaxy S24 Series dengan Mobile AI, Buruan Pre-order!
Dan ketika Anda perlu mengisi daya dengan cepat, pengisian daya cepat 25W akan membantu Anda mengisi ulang baterai dengan lebih efisien.
Kedua ponsel ini juga menyediakan berbagai fitur canggih seperti konektivitas 5G, Bluetooth 5.4, GPS, NFC yang memudahkan Anda dalam menjalani kehidupan sehari-hari.
Dilengkapi dengan speaker stereo, slot kartu microSD, dan port USB-C, Anda tidak perlu khawatir kehilangan koneksi atau ruang penyimpanan yang cukup.
Selain itu, meskipun jack audio 3,5mm tidak tersedia, pemindai sidik jari dalam layar memberikan satu langkah tambahan dalam melindungi privasi dan keamanan data Anda.
BACA JUGA:Sultan! Ini Tipe Samsung Galaxy S24 yang Laris Manis di Indonesia
HARGA SAMSUNG GALAXY A35 5G DAN A55 5G
Samsung Galaxy A35 5G perkirakannya akan dijual dengan harga sekitar Rp4 jutaan
Lalu untuk Samsung Galaxy A55 5G harga penjualannya berkisar antara Rp5-6 jutaan, tergantung pada varian memori yang Anda pilih.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: